Rennes VS Tottenham 1-1: Hotspur Ditahan Imbang, Moura dan Bergwijn Tumbang

- 17 September 2021, 07:58 WIB
Tottenham harus rela ditahan imbang oleh Rennes, Spurs harus kehilangan Moura dan Bergwijn karena cidera/ Instagram/ spursofficial
Tottenham harus rela ditahan imbang oleh Rennes, Spurs harus kehilangan Moura dan Bergwijn karena cidera/ Instagram/ spursofficial /

ZONABANTEN.com – Tottenham Hotspurs sambangi markas Rennes dalam pertandingan pekan pertama Liga Eropa.

Tottenham harus rela ditahan imbang oleh Rennes dalam pertandingan yang diadakan di stadion Roazhon Park.

Pada pertandingan tadi malam Tottenham harus menelan pil pahit setelah 2 pemain kuncinya tumbang karena mengalami cidera mereka adalah Lucas Moura dan Steven Bergwijn.

Tottenham yang melawat ke kandangan Rennes tampil lebih percaya diri dan menekan sejak awal dimulainya pertandingan.

Saat pertandingan baru berjalan 11 menit skuad Nuno Espirito Santo sudah memimpin lewat gol bunuh diri dari Loic Bade.

Baca Juga: Gencarkan Program Vaksinasi Covid-19, Pemkot Tangerang Telah Menjangkau Lebih dari 50 Persen Target

Berawal dari umpan apik Keane, Lucas Moura langsung bergerak menusuk ke dalam kotak pinalti  dari sisi kanan lapangan.

Moura berniat memberi umpan ke Bergwijn namun pemain Rennes Bade salah mengantisipasi bola. Akhirnya bola masuk ke gawang sendiri.  Tottenham unggul 1-0.

Rennes menyamakan kedudukan pada menit ke 23 lewat kaki Fabian Tait. Bermula dari permainan cantik 1-2 dengan Guirassy, lalu diakhiri dengan tendangan ke pojok gawang Spurs.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Evening Standard


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x