Cara Nonton Gratis Live Venezia vs Palermo, Perjuangan Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Demi Promosi ke Serie A

24 Mei 2024, 21:58 WIB
Cara Nonton Gratis Live Venezia vs Palermo, Perjuangan Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Demi Promosi ke Serie A /Mola TV/

ZONABANTEN.com - Cara nonton gratis live Venezia vs Palermo di leg kedua semifinal play-off promosi Serie B Italia, Jumat (24/5/2024).

Laga Venezia vs Palermo ini akan siaran langsung, sehingga fans di Tanah Air bisa melihat perjuangan bek Timnas Indonesia Jay Idzes.

Jay Idzes dkk kini sedang berjuang membawa klubnya, Venezia untuk promosi ke Serie A, setelah gagal mendapat tiket promosi otomatis.

Sebelumnya Venezia hanya finish di posisi tiga Serie B musim ini, sehingga mereka harus melalui babak play-off untuk bisa promosi.

BACA JUGA : Prediksi Skor Venezia vs Palermo, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Bawa Klub ke Final Play-off Promosi Serie B?

Venezia tertinggal tiga poin dari Como 1907 yang lolos otomatis ke Serie A bersama Parma yang berhasil memenangkan gelar juara Serie B.

Makanya, Venezia masih harus berjuang untuk merebut satu tiket sisa untuk promosi Serie A, bersaing dengan lima klub lain di bawahnya.

Venezia yang finish posisi tiga, hanya perlu menunggu di semifinal bersama Cremonese yang finish posisi empat dengan jarak tiga poin.

Sedangkan empat tim lainnya secara berurut dari atas; Catanzaro, Palermo, Sampdoria dan Brescia harus berduel menuju babak semifinal.

Catanzaro bisa mengatasi Brescia dan bertemu Cremonese di semifinal. Sedangkan Palermo mengalahkan Sampdoria untuk menantang Venezia.

Jay Idzes dkk beruntung memenangkan leg pertama semifinal play-off atas Palermo dengan skor tipis 0-1 di markas lawan pada 21 Mei 2024.

Kini mereka tinggal selangkah lagi untuk lolos ke final demi merebut satu tiket promosi tersisa untuk tampil di Serie A pada musim depan.

Bermain di kandang sendiri pada malam ini, tentu tak akan sulit bagi Venezia untuk memenangkan laga ini, apalagi mereka pun sudah unggul.

BACA JUGA : Perkiraan Susunan Pemain Venezia vs Palermo, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Masih Jadi Andalan Menuju Serie A

Selain kemenangan terakhir, I Lagunari juga punya modal kemenangan lain yang juga terjadi di markas Palermo dalam pertemuan sebelumnya.

Ketika itu, Venezia berhasil menghancurkan tuan rumah Palermo dengan skor tiga gol tanpa balas pada pekan ke-30 Serie B di musim ini.

Namun, Jay Idzes dkk juga perlu hati-hati, karena Palermo ternyata juga pernah membungkam Venezia di hadapan pendukungnya sendiri.

Pada saat itu, Venezia harus bertekuk lutut pada Palermo dengan skor 1-3 di Pierluigi Penzo Stadio pada pekan ke-7, 27 September 2023.

Menariknya dalam kedua pertandingan tersebut, Jay Idzes bermain full time. Begitu pula dalam leg pertama semifinal play-off Serie B ini.

Makanya, Jay Idzes dkk kini harus lebih berhati-hati dalam menjamu Palermo pada pertandingan leg kedua semifinal play-offf malam ini.

Venezia hanya perlu bermain imbang dengan Palermo malam ini untuk masuk ke final play-off dan menjaga peluang promosi ke Serie A.

Di laga ini, Jay Idzes diyakini masih akan jadi andalan pertahanan Venezia. Sejauh ini, dia memang selalu dapat kepercayaan pelatih.

Sepanjang musim ini, Jay Idzes yang baru gabung dari klub Eredivisie Belanda Go Ahead Eagles sudah membuat 27 penampilan di semua ajang.

BACA JUGA : Prediksi Venezia vs Palermo, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Tinggal Selangkah Lagi Promosi ke Serie A Italia

Bek 23 tahun itu hanya dua kali jadi pengganti, dan sisanya selalu jadi starter dengan koleksi tiga gol, hanya dua kali ditarik keluar.

Pada pertandingan leg pertama semifinal play-off promosi di markas Palermo kemarin, Jay Idzes juga menjadi starter dan bermain penuh.

Bek bernomor punggung 4 itu berhasil mengawal lini pertahanan dengan baik, sehingga gawang Venezia aman dari kebobolan oleh tuan rumah.

Kini Jay Idzes kembali harus berjuang sebagai palang pintu tangguh bagi Venezia untuk lolos ke final dan merebut tiket promosi Serie A.

Perkiraan Susunan Pemain

Venezia (3-5-2):
Joronen; Jay Idzes, Sverko, Svoboda; Candela, Tessmann, Lella, Busio, Zampano; Pierini, Pohjanpalo (C).

Pelatih: Paolo Vanoli

Palermo (3-5-2):
Pigliacelli; Graves, Marconi, Lucioni; Diakite, Gomes, Ranocchia, Segre, Di Mariano; Brunori (C), Soleri.

Pelatih: Michele Mignani

BACA JUGA : Ditolak Como 1907, Thom Haye Ternyata Diminati Mantan Klub Mario Balotelli, Main di Europa League Musim Depan

Prediksi Skor: Venezia 2-1 Palermo

Venezia diperkirakan akan bermain lebih lepas, karena sudah unggul agregat 1-0 dari kemenangan di kandang Palermo pada leg pertama.

Jay Idzes dkk hanya perlu hasil imbang untuk lolos ke final play-off promosi, sedang Palermo harus berjuang menang skor 2-1 atau lebih.

Link Streaming Pertandingan

Pertandingan Venezia vs Palermo ini sendiri akan digelar di Stadio Pierluigi Penzo, markas Venezia pada hari ini, Jumat 24 Mei 2024.

Kick-off laga Venezia vs Palermo akan dimulai pada pukul 20.30 waktu setempat, atau pukul 01.30 WIB pada Sabtu 25 Mei 2024 dini hari.

Laga Venezia vs Palermo ini pun akan ditayangkan siaran langsung, sehingga fans di Tanah Air bisa menyaksikan perjuangan Jay Idzes.

Siaran langsung Venezia vs Palermo akan tayang di Mola TV dan bisa disaksikan di Tanah Air secara gratis melalui siaran live streaming.

Link streaming Venezia vs Palermo di Mola TV bisa klik DI SINI.

Itulah cara nonton gratis live Venezia vs Palermo di mana fans bisa melihat perjuangan bek Timnas Indonesia Jay Idzes menuju Serie A.

BACA JUGA : RESMI! Nathan Tjoe A On Jadi Bagian Skuat Klub Inggris Ini Musim Depan

Informasi lain seputar pemain Timnas Indonesia klik DI SINI.

***

Editor: Adela Eka Putra Marza

Sumber: Sportsmole Transfermarkt FotMob

Tags

Terkini

Terpopuler