Hasil Pertandingan Liga Italia Pekan 2: Napoli Semakin Menggila, Juventus dan AC Milan Ditahan Imbang Lawan

23 Agustus 2022, 17:13 WIB
Hasil Pertandingan Liga Italia Pekan 2: Napoli Semakin Menggila, Juventus dan AC Milan Ditahan Imbang Lawan. /Twitter @en_sscnapoli

ZONABANTEN.com - Hasil pertandingan Liga Italia 2022/2023 pekan dua pada tanggal 20-23 Agustus 2022 lalu akan dibahas dalam artikel ini.

Hasil pertandingan Liga Italia 2022/2023 pekan dua ini menampilkan Napoli yang semakin menggila dengan melanjutkan kemenangan besar.

Tim berjuluk 'I Partenopei' itu pun sukses mencukur tamunya, Monza dengan skor 4-0, setelah sebelumnya menang 5-2 di markas Verona.

Baca Juga: 24 Agustus Hari Televisi Nasional. Simak Sejarah TVRI Berikut, Awal Mula Perayaan Ini Terbentuk

Sedangkan juara bertahan AC Milan, dan tim raksasa lainnya Juventus malah ditahan imbang oleh lawannya di laga tandang pada pekan ini.

AC Milan bermain 1-1 di markas Atalanta, sedangkan Juventus imbang tanpa gol dengan Sampdoria, setelah keduanya menang di pekan awal.

Dua tim besar lainnya, Inter Milan dan AS Roma berhasil melanjutkan hasil positif pada pekan ini, setelah sebelumnya juga bisa menang.

Inter Milan menundukkan tamunya, Spezia dengan tiga gol tanpa balas, sedang AS Roma menang tipis dengan skor 1-0 atas tamunya, Cremonese.

Baca Juga: Kapolres Jakarta Selatan Dicopot, Polri Masih Bungkam Soal 'Kekaisaran' Ferdy Sambo

Selain Napoli, Inter Milan dan AS Roma yang kini memimpin klasemen sementara, hanya Sassuolo yang juga berhasil menang pada pekan ini.

Tiga tim raksasa di atas sejauh ini sukses menyapu bersih semua poin dalam dua pertandingan. Namun Napoli unggul selisih gol lebih besar.

Sedang Monza, Lecce dan Cremonese menghuni zona degradasi, setelah gagal meraih satu poin pun dalam dua pertandingan pembuka musim ini.

Berikut ini hasil pertandingan Liga Italia 2022/2023 pekan kedua:


Sabtu, 20 Agustus 2022

Torino vs Lazio : 0-0

Udinese vs Salernitana : 0-0

Baca Juga: Hari Kobe Bryant 24 Agustus, Mengenang Kepergian Bintang NBA Asal Amerika Serikat


Minggu, 21 Agustus 2022

Inter Milan vs Spezia : 3-0

Sassuolo vs Lecce : 1-0

Napoli vs Monza : 4-0

Empoli vs Fiorentina : 0-0


Senin, 22 Agustus 2022

Bologna vs Verona : 1-1

Atalanta vs AC Milan : 1-1

AS Roma vs Cremonese : 1-0


Selasa, 23 Agustus 2022

Sampdoria vs Juventus : 0-0


Berikut peringkat dan jumlah poin masih-masing klub sesuai klasemen:

1. Napoli (6 poin)
2. Inter Milan (6)
3. AS Roma (6)
4. Juventus (4)
5. AC Milan (4)

6. Atalanta (4)
7. Fiorentina (4)
8. Lazio (4)
9. Torino (4)
10. Sassuolo (3)

11. Spezia (3)
12. Bologna (1)
13. Empoli (1)
14. Salernitana (1)
15. Udinese (1)

16. Sampdoria (1)
17. Verona (1)
18. Cremonese (0)
19. Lecce (0)
20. Monza (0)

Baca Juga: Hati-hati Penipuan! Daftar Kartu Prakerja Gelombang 42 Hanya di Website Ini, Ketahui 4 Kanal Resminya

Selanjutnya Liga Italia 2022/2023 akan memasuki pekan ketiga pada 26-29 Agustus 2022. Laga Juventus vs AS Roma sangat layak ditunggu.

Untuk pertandingan Liga Italia musim ini, masih ditayangkan secara langsung melalui platform live streaming Vidio dan beIN Sports.

Link streaming pertandingan Liga Italia di Vidio klik DI SINI.
Link streaming pertandingan Liga Italia di beIN Sports klik DI SINI.
Itulah hasil pertandingan Liga Italia pada pekan kedua tanggal 20-23 Agustus 2022 lalu, lengkap dengan daftar klasemen sementara.

Informasi menarik lain seputar dunia sepak bola bisa klik DI SINI.
***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Transfermarkt

Tags

Terkini

Terpopuler