RESMI! Satu Lagi Pemain Timnas Indonesia Lanjutkan Karier di Eropa, Bagus Kahfi Gabung ke Klub Liga Yunani

22 Agustus 2022, 20:55 WIB
RESMI! Satu Lagi Pemain Timnas Indonesia Lanjutkan Karier di Eropa, Bagus Kahfi Gabung ke Klub Liga Yunani. /Kolase Instagram @baguskahfii dan asterastripolis.gr /

ZONABANTEN.com - Satu lagi pemain Timnas Indonesia yang melanjutkan karier di kompetisi Eropa. Bintang muda ini gabung ke klub Yunani.

Striker Timnas Indonesia di Piala AFF U-19 2019, Bagus Kahfi telah resmi bergabung dengan klub Liga Super Yunani, Asteras Tripolis.

Pemain berusia 20 tahun itu telah menjalani trial sejak beberapa waktu lalu hingga akhirnya mendapatkan kontrak dari klub tersebut.

Asteras Tripolis dilaporkan sudah menyodorkan kontrak untuk Bagus Kahfi. Namun, detail kontraknya secara lengkap belum diketahui.

"Done deal. Striker Indonesia Bagus Kahfi bergabung dengan tim Liga Super Yunani, Asteras Tripolis," tulis akun Instagram @idn_abroad.

Baca Juga: Jadwal TV SCTV Hari Ini Selasa, 23 Agustus 2022 Akan Tayang Dilan 1990, Dilan 1991, Milea: Suara Dari Dilan

Informasi ini disampaikan oleh akun Instagram tersebut pada Senin 22 Agustus 2022 malam WIB, setelah mendapatkan kabarnya secara resmi.

"Bagus berjuang sejak trial dan dinyatakan lolos serta diganjar kontrak oleh tim Yunani tersebut," tambah informasi tersebut lagi.

Informasi ini telah dicek kebenarannya melalui situs transfer resmi pemain sepak bola dunia, Transfermarkt.com beberapa saat kemudian.

Pada laman profil Bagus Kahfi di situs tersebut terlihat dia memang sudah bergabung dengan Asteras Tripolis, dengan status pemain baru.

Pemain asal Magelang, Jawa Tengah itu pun tercatat resmi bergabung dengan Asteras Tripolis tepat pada hari ini, Senin 22 Agustus 2022.

Bagus Kahfi diketahui mendapatkan kontrak awal dari Asteras Tripolis dengan durasi selama satu musim sampai tanggal 30 Juni 2023 nanti.

Baca Juga: Spoiler Alchemy of Souls Episode 18, Jung So Min dan Lee Jae Wook Terjebak dalam Tabir Ice Stone

Namun, sejauh ini belum diketahui Bagus Kahfi akan mengenakan jersey nomor punggung berapa. Informasi ini tentu juga dinantikan fans.

Sebelumnya Bagus Kahfi yang pernah jadi top skor Piala AFF U-19 2019 dan Piala AFF U-16 2018 itu pun juga sempat berkarier di Belanda.

Sayangnya, selama 1,5 tahun dia kesulitan untuk menembus starting line-up timnya, meski hanya bermain di skuat U-21 sejak 2021 lalu.

Setelah kontrak tak diperpanjang, pemain binaan Barito Putera yang pernah mengikuti Garuda Select di Inggris ini pun mencari klub baru.

Bagus Kahfi menjalani uji coba bersama Asteras Tripolis di Yunani. Namun karena kendala izin, dia baru menandatangani kontrak sekarang.

Sementara itu, Liga Super Yunani sendiri sudah dimulai sejak akhir pekan lalu. Sejauh ini, semua tim sudah menjalani satu pertandingan.

Asteras Tripolis yang finish di posisi sembilan dari 14 tim musim lalu, bermain imbang 3-3 dengan tuan rumah Volos NFC pekan lalu.

Baca Juga: Jadwal TV RCTI Hari Ini Selasa, 23 Agustus 2022 Akan Tayang Dahsyatnya 2022, Si Doel The Movie, Ikatan Cinta

Meski mungkin belum bisa langsung bergabung dengan tim, namun Bagus Kahfi diharapkan dapat menambah kekuatan tim berjuluk 'Arkades' itu.

Bagus Kahfi yang bermain sebagai striker akan bersaing ketat dengan para bomber asing dalam skuat Asteras Tripolis pada musim ini.

Informasi menarik lain seputar dunia sepak bola bisa klik DI SINI.

***

Editor: Bayu Kurniya Sandi

Sumber: Transfermarkt.com

Tags

Terkini

Terpopuler