Bursa Transfer Liga 1: Teka Teki Masa Depan Marko Simic, Persis Solo Terus Perkuat Tim

15 Mei 2022, 09:44 WIB
Masa Depan Eks striker Persija Jakarta, Marko Simic Masik Jad Misteri /IG @markosimic_77

ZONABANTEN.com - Kabar terbaru bursa transfer Liga 1 datang dari beberapa klub ternama tanah air. Tercatat, Persis Solo dan Persita Tangerang menuntaskan transfer pemain anyar mereka untuk musim depan.

Ada berita transfer pemain yang memilih untuk meninggalkan klub lamanya. Ada juga kabar transfer pemain yang mendapatkan klub baru untuk mengarungi Liga 1 musim depan.

Sementara itu, masa depan Marko Simic masih menjadi teka-teki. Mau kemana eks striker Persija?

Lalu, bagaimana berita transfer Liga 1 terbaru?

Berikut kami berikan ulasan selengkapnya

Baca Juga: Tokyo Verdy vs Mito HollyHock, Pratama Arhan Akan Debut dan Disiapkan Sebagai…

Persis Solo Datangkan 2 Pemain Anyar

Jawara Liga 2 musim lalu, Persis Solo resmi mendatangkan 2 nama anyar untuk mengarungi Liga 1 musim depan.

Laskar Samber Nyawa mendatangkan gelandang Sutanto Tan dari PSM Makassar dan Kiper Gianluca Pandeynuwu dari Borneo FC.

Sutanto Tan adalah mantan pemain Timnas Indonesia U23. Musim lalu ia bermain dalam 18 pertandingan untuk PSM Makassar dan mencetak 1 gol dan 1 assist.

Sutanto Tan, berposisi sebagai gelandang tengah, ia juga bisa berposisi sebagai gelandang serang atau striker lubang.

Saat ini, ia memiliki nilai pasar hingga Rp3,48 Miliar.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1: Persija Buru Pengganti Marko Simic, Rans Cilegon FC Datangkan 3 Pemain Anyar

Satu nama lagi yakni Gianluca Pandeynuwu. Eks kiper Borneo FC tersebut musim lalu bermain sebanyak 23 laga di Liga 1.

Dari 23 pertandingan tersebut, Gianluca Pandeynuwu berhasil mencatatkan 7 cleansheet dengan 22 kali kebobolan.

Saat ini, pemain kelahiran Tomohon tersebut memiliki nilai pasar hingga Rp3,04 Miliar.

Selain itu, Persis Solo juga dikaitkan dengan mantan pemain Timnas Indonesia lainnya yakni Gavin Kwan.

Gavin Kwan musim lalu bermain untuk Bali United di Liga 1. Ia bermain dalam 10 pertandingan  bersama Serdadu Tridatu.

Saat ini, Gavin Kwan sendiri berstatus free agent setelah memilih berpisah dengan Bali United pada 24 April 2022 lalu.

Gavin Kwan juga dirumorkan akan kembali ke klub lamanya Barito Putera.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans7 Hari ini 15 Mie 2022, MotoGP, BTS hingga Mancing Mania, Cek Live Streaming

Mau Kemana Marko Simic?

Setelah resmi meninggalkan Persija, Marko Simic dikaitkan dengan klub-klub Liga 1 lainnya.

Marko Simic sukses mengantarkan Persija Jakarta dalam memenangi Liga 1 2018, Piala Presiden 2018, dan Piala Menpora 2021.

Marko Simic juga mencatatkan sebagai top skorer Liga 1 2019. Penyerang asal Kroasia itu dirumorkan menuju ke Persis Solo.

Selain Persis Solo, Marko Simic juga dikaitkan dengan klub Liga 1 lainnya yakni Arema FC, PSM Makassar dan Rans Cilegon FC.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1: Persija Makin Dekat dengan Bek Veteran Slavia Praha, Samsul Arif Gabung Persis Solo

Selain Berita Diatas, Berikut Laporan Bursa Transfer Liga 1 Terupdate:

Abu Rizal Maulana, PSM – Persita

Sutanto Tan, PSM – Persis

Gianluca Pandeynuwu, Borneo FC – Persis

Michael Orah, Bali United – Sulut United

Update Transfer Liga 1 Setiap Hari KLIK DISINI***

Editor: Yuliansyah

Sumber: Transfermarkt

Tags

Terkini

Terpopuler