Kartu Prakerja Gelombang 11 Telah Dibuka, Awas LINK PALSU, DAFTAR HANYA di www.prakerja.go.id

- 2 November 2020, 13:42 WIB
Situs resmi pendaftaran kartu Prakerja hanya melalui www.prakerja.go.id
Situs resmi pendaftaran kartu Prakerja hanya melalui www.prakerja.go.id /Instagram/@prakerja.go.id

ZONABANTEN.com - Kartu Prakerja Gelombang 11 telah dibuka pendaftarannya pada hari ini 2 November 2020.

Pembukaan pendaftaran kartu prakerja gelombang 11 ini untuk menjawab animo masyarakat yang sangat antusias untuk mengikuti program Kartu Prakerja.

Pengumuman pembukaan pendaftaran kartu prakerja gelombang 11 ini dilakukan melalui laman Instagram @Prakerja.go.id.

"Gelombang 11 Kartu Prakerja telah dibuka! Kunjungi situs resmi kami di www.prakerja.go.id untuk membuat akun dan mendaftar Kartu Prakerja." tulis akun @prakerja.go.id.

Baca Juga: Harga Buyback Emas UBS dan Emas ANTAM Retro di Galeri 24, Senin 2 November Kemarin Libur Kini Turun

Program kartu Prakerja Gelombang 11 ini ditujukan untuk pencari kerja, pekerja atau buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, dan memerlukan peningkatan kompetensi.

Pendaftaran Program Kartu Prakerja

Pendaftaran resmi program Kartu Prakerja hanyalah melalui situs www.prakerja.go.id.  Instagram resmi Prakerja juga telah mengimbau kepada masyarakat agar tidak mudah untuk mengirim data pribadi  seperti NIK (Nomor Induk Kependudukan), nomor KK (Kartu Keluarga), nomor HP, alamat email, atau data pribadi lainnya kepada pihak yang tidak bertanggung jawab.

Baca Juga: Antisipasi Demo 2 November 2020, Sejumlah Ruas Jalan Sudah Dialihkan
ㅤㅤ
Manajemen Prakerja juga mengingatkan agar para pendaftar tidak usah menanggapi jika menerima email yang bukan berasal dari domain email resmi kartu prakerja.ㅤDomain email resmi Kartu Prakerja hanya prakerja.go.id

Halaman:

Editor: Bondan

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x