Pemilu 2024: Bertemu Petani Tambak di Gresik, Cak Imin Janjikan Jaminan Ketersediaan Pupuk Bersubsidi

- 29 Desember 2023, 20:16 WIB
Cawapres Nomor Urut 2, Muhaimin Iskandar Saat Bertemu Petani Tambak di Gresik, Jumat, 29 Desember 2023
Cawapres Nomor Urut 2, Muhaimin Iskandar Saat Bertemu Petani Tambak di Gresik, Jumat, 29 Desember 2023 /ANTARA/

ZONABANTEN.com -  Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menemui petani tambak bandeng di Desa Tanggulrejo, Kecamatan Manyar, Gresik, Jawa Timur, Jumat, 29 Desember 2023.

Dalam pertemuan tersebut, Cak Imin menjanjikan jaminan ketersediaan pupuk dan pemasaran hasil produksi dengan melakukan kontrak pertanian jika memenangi Pilpres 2024.

"Tugas pasangan AMIN jika terpilih adalah menyediakan pupuk, pakan, dan pasar yang kontrak kerjanya ada," kata Cak Imin dikutip ZONABANTEN.com dari ANTARA.

Baca Juga: Pemilu 2024: Sandiaga Uno Optimis PPP Bisa Lolos Ke Parlemen, Berkaca Hasil Survei Internal Partai

Menurutnya, kesulitan petambak dan petani semua sama, yaitu terkait dengan permasalahan pupuk subsidi yang sulit mereka dapatkan.

Cak Imin juga mengatakan, jika pasangan Anies-Muhaimin (AMIN) terpilih akan langsung memeriksa pabrik pupuk dan menelusuri mafia pupuk.

"Problem pupuk bukan hanya problem petani, melainkan juga petambak ikan. Untuk itu, harus dicarikan solusi ketersediaan pupuk untuk petambak dan petani," ujarnya.

Tidak hanya itu, pasangan AMIN juga akan memastikan kepastian penjualan bagi petani dan petambak dengan menerapkan sistem kontrak pertanian agar nantinya harga di tingkat produksi bisa tetap stabil.

"Harga ke depannya disepakati bersama sehingga petani, peternak, dan petambak tugasnya berproduksi," tuturnya.

Baca Juga: Elit Politk Ingin PDI Perjuangan Hancur Lebur, Denny Siregar Ungkap Alasannya

Halaman:

Editor: Rahman Wahid

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x