Debat Cawapres Bawa Banyak Data, Panelis Sebaiknya Beri Penjelasan Lebih sebagai Informasi Akurat

- 23 Desember 2023, 15:26 WIB
Ketiga Cawapres bergandengan tangan usai debat.
Ketiga Cawapres bergandengan tangan usai debat. /Universitas Muhammadiyah

ZONABANTEN.com - Putri sulung Kyai Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Alissa Wahid menilai bahwa debat Calon Wakil Presiden (Cawapres) tadi malam, 22 Desember 2023, cukup banyak membawa data terkait masalah ekonomi. 

Alissa Wahid tampak tertarik dengan data yang disuguhkan para Cawapres sehingga ia mengusulkan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) agar memberikan kesempatan kepada para panelis debat untuk sedikit mengulas data tersebut sebagai pendidikan kepada masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Kiky Saputri Apresiasi Etika Mahfud MD saat Debat Perdana Cawapres

Sebab dari debat Capres hingga Cawapres ini, panelis terlihat tak berfungsi, mereka bungkam seribu bahasa. Dalam acara tersebut mereka hanya diberikan peran mengambil fish ball. 

"Debat semalam membawa banyak gagasan dan data utk dicerna masyarakat. Bagaimana kalau para ekonom panelis debat itu disuruh mengulasnya? Kan dalam debat mereka tidak bisa bersuara," cuitnya, 23 Desember 2023.

Usulan dari Koordinator Jaringan GUSDURian itu tak lain agar rakyat mendapatkan informasi yang tepat dan akurat.***

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Twitter Alissa Wahid


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah