Kunjungan Kerja ke Kalimantan Timur, Presiden Joko Widodo Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Merdeka

- 22 September 2023, 09:31 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) kunjungi Pasar Merdeka untuk meninjau harga sejumlah komoditas pangan
Presiden Joko Widodo (Jokowi) kunjungi Pasar Merdeka untuk meninjau harga sejumlah komoditas pangan /BPMI Setpres/Muchlis Jr/Setkab

ZONABANTEN.com – Kunjungan kerja ke Kalimantan Timur, Presiden Joko Widodo tinjau harga kebutuhan pokok di Pasar Merdeka. Kamis, 21 September 2023, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi Pasar Merdeka, Kota Samarinda, Kalimantan Timur, untuk meninjau harga sejumlah kebutuhan pokok.

"Saya melihat, saya senang harga-harga terkendali baik,” ujar Presiden Jokowi usai peninjauan.

Presiden mengatakan, bahwa sejumlah komoditas pokok mengalami penurunan harga, di antaranya cabai dan bawang.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Tinjau Harga Komoditas Pangan di Pasar Jatinegara, Pemerintah Siapkan 2 Juta Ton Beras 

“Bahkan, cabai harganya juga turun, kemudian bawang putih harganya juga turun, bawang merah harganya juga turun,” imbuh Presiden.

Namun, sama seperti di beberapa pasar lainnya, harga beras di Pasar Merdeka juga masih tergolong tinggi dan belum mengalami penurunan.

Meski begitu, Presiden menyampaikan bahwa saat ini beras SPHP dari Bulog sudah mulai disalurkan ke Pasar Merdeka.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Tinjau Harga Komoditas Pangan di Pasar Johar, Harga Beras Masih Belum Turun 

Halaman:

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: Setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x