Tandatangani MoU Antarsekretariat, ASEAN Perkuat Kerjasama dengan IORA dan PIF

- 5 September 2023, 11:55 WIB
ASEAN perkuat kerjasama dengan IORA dan PIF
ASEAN perkuat kerjasama dengan IORA dan PIF /Media Center KTT ASEAN 2023/Rommy Pujianto/Setkab

ZONABANTEN.com – Tandatangani MoU Antarsekretariat, ASEAN perkuat kerjasama dengan IORA dan PIF. Pada Senin, 4 September 2023, di sela-sela Pertemuan Tingkat Menteri ASEAN, ASEAN menandatangani kerjasama dengan Indian Ocean Rim Association (IORA) dan Pacific Island Forum (PIF) melalui Nota Kesepahaman (MoU) Antarsekretariat.

Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi mengatakan, kerjasama ini penting untuk mempererat hubungan ASEAN dengan negara-negara di Samudera Hindia dan Pasifik.

“Negara-negara di Samudera Hindia dan Pasifik adalah bagian tak terpisahkan dari kawasan Indo-Pasifik. Kita berbagi kawasan yang sama, apapun yang terjadi di kawasan ini akan mempengaruhi kita semua,” ujar Menlu.

Baca Juga: Pengamanan untuk KTT ke-43 ASEAN, TNI AL Kerahkan Heli Serang dan Kapal Perang Mutakhir 

Maka dari itu, ASEAN dan negara-negara di Samudera Hindia dan Pasifik harus bekerjasama menjaga perdamaian, stabilitas, dan kemakmuran kawasan.

Melalui kerjasama ini, diharapkan tak ada rivalitas kekuatan-kekuatan besar ataupun menjadi perang bagi konflik Indo-Pasifik, yang sejatinya terjadi di kawasan lain.

“Ini hanya bisa dilakukan jika kita menganut nilai-nilai dan prinsip-prinsip yang sama, yaitu paradigma kolaborasi bukan kompetisi, mentalitas win-win bukan zero-sum, dan pendekatan engagement bukan pengucilan,” lanjut Retno.

Selain itu, ASEAN dan negara-negara di Samudera Hindia dan Pasifik harus bersatu untuk berbagi tantangan dan peluang bersama, agar dapat mengatasi tantangan tersebut dan terus maju.

Halaman:

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: Setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x