4 Oktober Memperingati Apa? Ada Hari Jadi Provinsi Banten, Ketahui Sejarah dan Perkembangan Provinsi Ini

- 4 Oktober 2022, 13:55 WIB
Sejarah dibentuknya Provinsi Banten yang diresmikan pada 4 Oktober 2000
Sejarah dibentuknya Provinsi Banten yang diresmikan pada 4 Oktober 2000 /bantenprov.go.id

ZONABANTEN.com – 4 Oktober memperingati apa? Ada Hari Jadi Provinsi Banten, ketahui sejarah dan perkembangan provinsi ini.

Banten merupakan salah satu provinsi yang ada di Pulau Jawa. Dilansir dari laman resmi bantenprov.go.id, sampai saat ini belum ditemukan fosil manusia purba di Banten.

Namun, informasi tentang keberadaan awal manusia dapat dipastikan telah ada pada pasca Pleistosen atau permulaan Holosen.

Hal itu dibuktikan dengan adanya alat paleolitikum dari bahan batu gamping kersikan (silicified limestone) di Cigeulis pada tahun 1978, yang berupa kapak perimbas dan serpih batu.

Alat itu lazim ditunjukkan oleh para pakar sebagai peninggalan dari masa sekitar 10.000 tahun sebelum Masehi.

Baca Juga: 4 Oktober Ada Hari Jadi Provinsi Banten, Berikut Sejarah Singkat Terbentuknya Provinsi Ini 

Masuknya Hindu-Budha ke Indonesia, menjadikan kawasan Banten dikenal dengan sebutan Banten girang, yang merupakan sebuah bagian Kerajaan Sunda, yaitu Kerajaan Taruma.

Sebagai daerah sekaligus bangsa, Banten telah lama dikenal dalam peta masyarakat dunia.

Berbagai sumber asing menyebutkan bahwa Banten, atau saat itu disebut Bantam, sebagai salah satu daerah yang menjadi rute pelayaran, kota pelabuhan yang sangat ramai, serta masyarakat yang terbuka dan makmur.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: bantenprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x