Belum Lolos SNMPTN? 4 Jalur Tes PTN Ini Bisa Dicoba!

- 29 Maret 2022, 17:30 WIB
Belum Lolos SNMPTN? 4 Jalur Tes PTN Ini Bisa Dicoba!
Belum Lolos SNMPTN? 4 Jalur Tes PTN Ini Bisa Dicoba! /Pixabay/startupstockphotos/

ZONABANTEN.com - Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau SNMPTN 2022 sore ini, Selasa, 29 Maret 2022 akan diumumkan. Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi atau LTMPT memperkirakan sebanyak 20 persen siswa yang diperkirakan lolos dalam seleksi ini.

SNMPTN merupakan jalur tes masuk perguruan tinggi negeri melalui sistem raport siswa/i SMA/SMK/MA se-Indonesia. SNMPTN jalur pertama yang dibuka untuk seleksi masuk PTN.

Namun, SNMPTN memiliki peluang lolos yang sangat tipis dalam seleksi nya. Karena sudah dipastikan semua siswa/i SMA/SMK/MA akan mengikuti seleksi ini dengan tahapan tersendiri dari masing-masing sekolah.

Baca Juga: Menurut Ketua Test Masuk Perguruan Tinggi, Jumlah Pendaftar SNMPTN 2022 Bertambah Secara Tajam

Tidak perlu kecewa jika tidak lolos SNMPTN, masih ada jalur lain yang dapat dicoba untuk dapat masuk PTN yang diinginkan. Berikut adalah 4 jalur yang dapat dicoba jika belum lolos SNMPTN:

1. UTBK-SBMPTN

UTBK-SBMPTN merupakan jalur masuk perguruan tinggi negeri melalui jalur tes tulis. Adapun materi yang diujikan yakni soal Tes Potensi Skolastik atau yang biasa disebut TPS dan Tes Potensi Akademik atau yang biasa disebut TPA.

2. Ujian Mandiri

Ujian Mandiri merupakan jalur tes masuk perguruan tinggi negeri yang diselenggarakan oleh PTN yang bersangkutan. Ujian mandiri biasanya diselenggarakan setelah pengumuman SBMPTN.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x