KEMENKOP dan UKM Resmi Luncurkan Program Belanja Di Warung Tetangga

- 11 April 2020, 18:35 WIB
Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki.*
Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki.* /HUMAS KEMENKOP UKM/

 

ZONA BANTEN – Pandemi COVID-19 yang tak kunjung usai sangat meresahkan berbagai pihak. Beragam upaya dilakukan pemerintah, salah satunya, dari Kementrian Koperasi dan UKM yang secara resmi meluncurkan Program Belanja Di Warung Tetangga.

Program ini dirancang untuk menyelamatkan pelaku UMKM sekaligus mempermudah pasokan kebutuhan sehari-hari masyarakat di tengah pandemi COVID-19.

Seperti yang sudah diberitakan oleh Pikiran-Rakyat.com sebelumnya, dikutip dari Antara, Menteri Teten Masduki di Jakarta, Sabtu 11 April 2020, mengatakan pihaknya bekerjasama dengan Bulog dan 9 klaster pangan BUMN sebagai proyek percontohan.

Baca Juga: Prihatin, PDP 03 Banyuwangi Adalah Bayi Dengan Usia 1 Bulan

9 klaster pangan BUMN tersebut ,meliputi RNI, Berdikari, Perindo, Perinus, PT. Garam, BGR, PPI, SHS, dan Petani yang dalam program tersebut sebagai gudang untuk warung UMKM atau koperasi.

Kerja sama ini dinilai strategis karena mereka mempunyai gudang di berbagai daerah di Indonesia.

“Kami berkolaborasi dengan BUMN untuk distribusi bahan pangan masyarakat dan kebutuhan bahan baku UMK melalui platform online,” katanya.

Melalui program tersebut diharapkan terjadi kepastian stok bahan pokok tersedia dan dekat dengan masyarakat sekaligus memperkuat ekonomi pelaku UMKM khususnya warung.

Baca Juga: Google dan Apple Jajaki Kerjasama Software Pelacak Penyebaran COVID-19

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x