Bansos Anda Tak Kunjung Cair? Bisa Jadi Ada Masalah, Kemensos Ajak Manfaatkan Fitur Usul dan Sanggah

- 8 September 2021, 16:10 WIB
Laman Cek Bansos Kementerian Sosial
Laman Cek Bansos Kementerian Sosial /Kemensos

ZONABANTEN.com – Guna menanggapi keluhan seputar bansos yang dianggap tidak cair, padahal intruksi pencarian sudah dilakukan. Maka, Kemensos mulai mengedukasi masyarakat untuk memanfaatkan fitur ‘usul’ dan ‘sanggah’.

Fitur ‘usul’ dan ‘sanggah’ dapat ditemukan pada aplikasi Cek Bansos yang telah dikembangkan oleh Kemensos. Fitur tersebut dapat membantu mengatasi permasalahan seputar bansos.

Fitur ‘usul’ dan ‘sanggah’ menjadi trobosan dalam menyelesaikan permasalah seputar data calon penerima bansos.

Dalam hal  ini Hasim, Kepala Biro Hubungan Masyarakat Kemensos RI menyatakan bahwa fitur tersebut sangat bermanfaat untuk perolehan seseorang.

“Misalnya, orang yang harusnya dapat, malah tidak dapat. Sedangkan, orang yang sudah cukup, malah dapat bantuan sosial,” ucap Hasim dikutip ZONABANTEN.com dari Antaranews.

Baca Juga: Peserta yang Lolos Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 19 Segera Beli Pelatihan atau Kartu Bisa Dicabut!

Keterlibatan masyarakat dalam berpartisipasi atas pembaruan penanganan fakir miskin dirasa sangat membantu kerja pemerintah untuk memenuhi hak masyarakatnya.

Hal ini selaras dengan UU No. 13 Tahun 2011 tentang penanganan fakir miskin yang menjadi tanggung jawab pemerintah daerah.

Penambahan fitur ‘usul’ dan ‘sanggah’ tidak sepenuhnya meniadakan peran pemerintah daerah.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah