Waduh! Ustadz Ini Sebut Sungkem ke Orang Tua Dilarang dalam Ajaran Islam, Begini Alasannya

- 31 Mei 2021, 10:05 WIB
Ustadz Yazid Jawas.
Ustadz Yazid Jawas. /YouTube Sahabat Aswaja Cyber Army

ZONABANTEN.com – Belum lama ini jagad maya dikejutkan dengan pernyataan ustadz Yazid Jawas.

Pernyataan Yazid Jawas tersebut disampaikannya melalui sebuah tayangan video yang diunggah di kanal YouTube Sahabat Aswaja Cyber Army.

Nah, dalam tayangan video berjudul ‘Hukum Sungkeman terhadap Orang Tua menurut Ustadz Yazid bin Abdul Qodir Jawas’ tersebut, tampak sosok Yazid Jawas tengah menyampaikan ceramah.

Baca Juga: Kurs Rupiah terhadap Dolar, 31 Mei 2021: Mengganas, Rupiah Kembali Cukur Dolar 

Yazid Jawas tengah membacakan sebuah pertanyaan dari jemaah terkait hukum sungkem ke orang tua.

“Bagaimana hukumnya sungkem pada orang tua?” kata Ustaz Yazid membacakan pertanyaan jemaah itu.

Yazid pun dengan tegas menjawab bahwa hal itu tidak diperbolehkan dalam agama Islam.

Baca Juga: Hadapi Indonesia Junior Liga di Tangsel, SSB Serpong Jaya Godok Mental 24 Pemain U-13 

“Gak boleh! Kita tunduk aja menundukan badan kita gak boleh dalam Islam,” ujar Yazid Jawas sembari memperagakan pose menunduk.

Artikel ini sebelumnya telah dimuat di bekasi.pikiran-rakyat.com dengan judul Yazid Jawas Larang Umat Islam Sungkem ke Orang Tua, Muannas Alaidid: Ini Alasannya Kenapa Wahabi Berbahaya

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: PR Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x