Mundur Dari Kepengurusan , Razman Arif Nasution Ungkit Kelemahan Demokrat Kubu Muldoko

- 3 April 2021, 11:11 WIB
Razman Arif Nasution akhirnya mengundurkan diri dari kepengurusan Partai Demokrat versi Moeldoko alias KLB Deli Serdang yang ditolak pemerintah.
Razman Arif Nasution akhirnya mengundurkan diri dari kepengurusan Partai Demokrat versi Moeldoko alias KLB Deli Serdang yang ditolak pemerintah. /Antara/ganet/

ZONABANTEN.com - Pengacara Razman Arif Nasution menyatakan mengundurkan diri dari Partai Demokrat Kubu Moeldoko.

Sebelumnya Razman Arif Nasution memegang jabatan sebagai Ketua Advokasi dan Hukum Partai Demokrat kubu Moeldoko.

Pernyataan mundurnya Razman Arif Nasution ini juga disampaikannya di salah satu unggahan di akun instagramnya @razmannasution pada hari Jumat 2 Maret 2021.

Baca Juga: Truk Bermuatan Bata Tabrak Madrasah di Garut, 2 Orang Meninggal Dunia

Razman Arif Nasution menyebut, ia memutuskan  mengundurkan diri setelah mempertimbangkan selama empat hari lamanya.

"Setelah merenung 4 hari, RAN akhirnya memutuskan mengundurkan diri dari Ketua Bidang Advokasi dn Hukum DPP Partai Demokrat KLB 2021 & Koordinator Tim Hukum Pembela Partai Demokrat KLB 2021 Pimpinan Jenderal TNI (Purn) DR. H. Moeldoko," tulisnya di akun @razmannasution.

Razman merasa tidak nyaman karena hadirnya Muhammad Nazaruddin di Demokrat Kubu Muldoko itu. Ia pun merasa tidak cocok dengan Inisiator KLB Demokrat Deli Serdang Darmizal.

Baca Juga: Polda Metro Jaya Tingkatkan Keamanan Ibukota Jelang Paskah

 

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah