Densus Antiteror 88 Polri Kembali Tangkap Terduga Teroris di Bima, Nusa Tengara Barat

- 30 Maret 2021, 12:59 WIB
Detasemen Khusus (Densus) Antiteror 88 Polri berhasil menangkap lima pelaku terduga teroris di Bima, Nusa Tenggara Barat, Minggu 28 Maret.
Detasemen Khusus (Densus) Antiteror 88 Polri berhasil menangkap lima pelaku terduga teroris di Bima, Nusa Tenggara Barat, Minggu 28 Maret. /ANTARA/Dhimas B.P/

ZONABANTEN.com  Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri kembali menangkap empat orang terduga teroris di Kota Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Penangkapan terduga teroris ini dikonfirmasi oleh Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda NTB, Kombes Pol. Artanto.

Kabid Humas Polda NTB  menyebutkan Tim Densus 88 Antiteror melakukan penangkapan penangkapan empat orang terduga teroris di Kota Bima pada hari Minggu 28 Maret 2021, di Kota Bima. 

Baca Juga: UPDATE Kurs Rupiah terhadap Dolar, 30 Maret 2021: Rupiah Dihajar, Dolar Tak Terkejar

Diketahui di hari yang sama terjadi ledakan bom bunuh diri di Kota Makassar Sulawesi Selatan.

Setelah berhasil ditangkap, keempat terduga teroris tersebut kemudian diamankan di Rumah Tahanan (Rutan) Polda NTB.

"Diamankan di Rutan Polda NTB guna pengamanan lebih lanjut," ujar Kabid Humas Polda NTB melansir dari Tribrata News.

Baca Juga: Vaksin Covid-19 AstraZeneca Jalani Uji Coba Tahap Ketiga di Amerika, Ini Hasilnya

Lebih lanjut, keempat terduga teroris tersebut ditangkap di dua lokasi berbeda,  BU alias Gozi mantan terpidana teroris asal Rite, Kecamatan Ambalawi, Kabupaten Bima ditangkap di Kelurahan Penatoi, Kecamatan Mpunda, Kota Bima, bersama dua anggota JAD lainnya, berinisial LA alias Guru Mudi dan MU alias Abu Zahiroh,

Sedangkan RAP alias Abu Ridho yang ditangkap di  Kelurahan Nae, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima.

***

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Tribrata News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x