Daftar 11 Kabupaten Kota yang Mulai 1 Juli Isi BBM Solar Subsidi dan Pertalite Wajib Gunakan MyPertamina

29 Juni 2022, 08:35 WIB
Mulai 1 Juli 2022, Di 11 Wilayah Ini, Beli Solar Subsidi dan Pertalite Wajid Daftar di MyPertamina /ANTARA/Andika Wahyu./

ZONABANTEN.com - Pembelian bbm jenis solar subsidi dan pertalite roda 4 akan diwajibkan untuk mendaftar terlebih dahulu di aplikasi MyPertamina mulai 1 Juli 2022 mendatang.

Selain di aplikasi MyPertamina, pengguna juga dapat mendaftarkan diri di laman subsiditepat.mypertamina.id

Penerapan kebijakan ini akan dilaksanakan secara bertahap mulai 1 Juli 2022.

Pada tahap 1, implementasi akan dilaksanakan di 11 kabupaten kota sebagai berikut :

1. Kota Bukit Tinggi

2. Kab. Agam

3. Kota Padang Panjang

4. Kab. Tanah Datar

5. Kota Banjarmasin

6. Kota Bandung

Baca Juga: Joget Shopee COD Jadi Unggahan Reels IG Ronaldinho yang Pertama Saat di Indonesia

7. Kota Tasikmalaya

8. Kab. Ciamis

9. Kota Manado

10. Kota Yogyakarta

11. Kota Sukabumi

Untuk kelancaran pendaftaran, Pertamina mengimbau agar  konsumen yang berada di wilayah implementasi tahap 1 atau yang sering berpergian ke lokasi tahap 1 untuk melakukan pendaftaran pada 1 Juli 2022 mendatang.

Berikut ini Tahapan Pendaftaran Pengguna Baru

1. Siapkan dokumen yang dibutuhkan yaitu: KTP, STNK, Foto Kendaraan, dan dokumen pendukung lainnya
2. Buka website subsiditepat.mypertamina.id

Baca Juga: Malaysia Open 2022: Perjuangan Wakil Indonesia dan Jadwal Pertandingan Rabu, 29 Juni 2022
3. Centang informasi memahami persyaratan
4. Klik daftar sekarang
5. Ikuti instruksi dalam website tersebut
6. Tunggu pencocokan data maksimal 7 hari kerja di alamat email yang telah didaftarkan, atau cek status pendaftaran di website secara berkala
7. Apabila sudah terkonfirmasi, unduh (download) kode QR dan simpan untuk bertransaksi di SPBU Pertamina

***

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: MyPertamina

Tags

Terkini

Terpopuler