Ustadz Adi Hidayat Beri Tips Mendapatkan Rezeki, Mudah dan Halal

- 21 September 2021, 14:47 WIB
Ilustrasi ustada Adi Hidayat sampaikan nabi Yusuf AS dipersiapkan jadi Birokrat.
Ilustrasi ustada Adi Hidayat sampaikan nabi Yusuf AS dipersiapkan jadi Birokrat. /Adi Hidayat Official

ZONABANTEN.com – Rezeki bisa di dapat dari mana saja. Namun, dalam mendapat rezeki harus didapat dari sumber yang halal.

Sebab dengan rezeki yang halal. Rezeki dalam bentuk lain juga akan mengikuti.

Karena rezeki yang diberikan Allah bukan hanya sebatas uang. Kesehatan, keselamatan, kemudahan mengerjakan pekerjaan juga merupakan rezeki.

Sehingga mencari rezeki yang halal seseorang akan mengorbankan waktu, tenanga, hingga mengerahkan pengetahuan yang dimiliki.

Baca Juga: Mensifati Asmaul Husna Sebagai Sarana Memperbaiki Akhlak, Simak Nilai-nilai di Dalamnya

Akan tetapi, banyak orang yang sudah mengerahkan semua yang dipunya , hasil yang didapat masih sama. Terutama pada masa pandemi covid 19 sekarang.

Untuk mengatasi masalah tersebut Ustadz Adi Hidayat menjelaskan bahwa sebenarnya allah telah menjamin rezeki setiap umatnya.

Oleh karena itu sebagai umat, manusia tidak boleh menyerah dan harus terus berusaha.

"Masih ada asa, asa itu harapan. Allah memberikan harapan. Banyak harapan," ujar Ustadz Adi Hidayat dikutip dari video Youtube audio dakwah, pada 18 September 2021.

"Harapan dalam kehidupan itu banyak, rizki itu banyak," lanjutnya.

Baca Juga: Hanya Tiga Ayat, Ini Keutamaan dan Keistimewaan Surat An-Nasr, Salah Satunya Mendapatkan Jodoh

"Gak dapat di sini pindah sini. Cari apa yang bisa kita kerjakan, passion kita dimana," tegas Ustadz Adi Hidayat.

Menurut Ustadz Adi Hidayat, jika seorang hamba mengerahkan semua kemampuan untuk mencari rezeki itu adalah pilihan yang tepat.

"Kalau bukan tenaga cari dengan ilmu, ya. Ide-ide kumpulkan. Jadi ada tenaga, ada ilmu, ada harta, ada macam-macam. Cari, banyak," kata Ustadz Adi Hidayat.

Setelah itu Ustadz Adi Hidayat mengartikan sebuah ayat “silahkan telusuri bumi yang bisa, kamu bisa dapat”.

"Telusuri. Jadi, jangan kamu mengendap di situ saja, Untuk itu Allah mengatakan supaya manusia membuat jaringan dan saling mengenal" sambung  Ustadz Adi Hidayat.

Baca Juga: 12 Adab Makan Ala Rasulullah, Nomor 6 Sering Dilupakan

"Jadi, kalau ingin sukses buka jaringan, luaskan, kenalan," tegas Ustadz Adi Hidayat.

Agar jemaah mudah memahami Ustadz Adi Hidayat memberikan contoh membangun jejarang dengan maluakn sholat berjamaah di masjid.

Kemudian kenalan yang dimaksud bukan hanya sekedar menyapa, namun juga berdiskusi sehingga bisa saling bertukar pikiran.

Bahkan hal tersebut sudah dicontohkan sejak zaman nabi. Sebab pada zaman itu setelah jamaah beribadah maka mereka akan saling berkenalan dan memperluas jejaring.

Sebagai penguat semua usaha yang telah dilakukan, Ustadz Adi Hidayat memberikan kunci agar rezeki selalu lancar.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Pahala yang Besar dan Beriman pada Allah dari Surat Ali Imran Ayat 172

"Kejar, ikhtiar. Begitu keluar tenaga, rezeki turun. Rezeki itu gampang rumusnya kalau membaca quran, amalkan,"

"Bagaimana caranya (mendapatkan rezeki sesuai dalam al quran)? 'Engkau bergerak, rezeki aku turunkan'," kata Ustadz Adi Hidayat.

"Yang penting beraktivitas," kata dia.

Jadi sebagai umat yang beragama jangan malas untuk terus berusaha dan berdoa. Sebeb kedua hal tersbut adalah rumus dari rezeki yang lancar.***

Artikel ini telah tayang dengan judul "Cukup Lakukan Satu Hal Ini, Rezeki akan Diturunkan Allah Kata Ustadz Adi Hidayat".

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x