Presiden Ukraina: 137 Orang Terbunuh dalam Serangan Rusia di Hari Pertama

- 25 Februari 2022, 11:25 WIB
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky.
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky. /Reuters

ZONABANTEN.com - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan sejauh ini 137 warga sipil dan personel militer terbunuh dan 316 orang terluka dalam serangan Rusia ke negaranya.

Presiden Ukraina mengatakan semua penjaga perbatasan di pulai Zmiinyi tewas saat Rusia merebut pulau itu.

Zelensky juga mengatakan dia dan kelurganya telah menjadi target saat dia bersumpah untuk tetap berada di Ukraina.

Baca Juga: Pasca Invasi oleh Rusia, Warga Idlib Suriah Suarakan Solidaritas dengan Ukraina

Zelensky menyerukan wajib militer dan tentara cadangan di seluruh Ukraina untuk berperang dalam mobiliasasi umum.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa sekarang ada “tirai besi baru” antara Rusia dan seluruh dunia, seperti dalam Perang Dingin.

Ukraina mengatakan pasukan Rusia telah merebut pembangkit listrik tenaga nuklir Chernobyl, daerah yang masih sangat terkontaminasi dengan bahan radioaktif.

Dilansir ZONABANTEN.com dari AFP, pasukan terjun payung Rusia merebut kendali lapangan udara strategis Gotomel, di pinggiran barat laut Kyiv.

Baca Juga: Bersamaan Serangan Rusia-Ukraina, Zona Pertahanan Udara Taiwan Diserbu 9 Pesawat Jet Tempur Milik China

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Channel News Asia AFP


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah