Pemerintah Arab Saudi Luncurkan Ka'bah di Dunia Metaverse, Pemerintah Turki Angkat Bicara

- 10 Februari 2022, 15:47 WIB
Pemerintah Arab Saudi Luncurkan Ka'bah di Dunia Metaverse, Pemerintah Turki Angkat Bicara
Pemerintah Arab Saudi Luncurkan Ka'bah di Dunia Metaverse, Pemerintah Turki Angkat Bicara /pixabay

ZONABANTEN.com - Pemerintah Arab Saudi kembali membuat geger umat muslim di dunia dengan adanya peluncuran Ka'bah di Metaverse.

Tentunya hal ini menimbulkan kontroversi bagi sebagian umat muslim, bahkan Pemerintah Turki juga ikut angkat bicara tentang hal ini.

Dilansir dari Middle East Eye yang menyebutkan bahwa proyek peluncuran Ka'bah di Metaverse ini disebut dengan Virtual Black Stone Initiative.

Baca Juga: Ingin daftar PTKIN? Ini Dia Cara Pengisian PDSS SPAN UM PTKIN

Peluncuran Ka'bah di dunia Metaverse yang dibuat oleh perusahaan Mark Zuckerberg ini sebenarnya telah dilakukan pada bulan Desember 2021.

Akan tetapi kontroversi ini mulai muncul ke permukaan setelah Pemerintah Turki ikut angkat bicara mengenai masalah ini.

Direktur urusan agama di Turki yaitu Remzi Bircan menyebutkan bahwa umat muslim hanya bisa melakukan ibadah haji dan umroh dengan benar-benar pergi ke Mekkah dan Madinah.

Baca Juga: 4 Penyakit Ini Bisa Sembuh Hanya Dengan Seks, Laki-Laki dan Wanita Wajib Tau!

Sehingga Remzi Bircan menegaskan bahwa ibadah haji tidak bisa dilakukan secara virtual melalui dunia Metaverse.

Ia juga mengatakan bahwa kunjungan ke Ka'bah dan Masjidil Haram tetap bisa dilakukan tetapi tidak dianggap sebagai ibadah.

Sementara Pemerintah Arab Saudi menyatakan bahwa digitalisasi Ka'bah dan Masjidil Haram ini cukup penting bagi umat muslim di dunia.

Mengingat Ka'bah dan juga Masjidil Haram adalah tempat yang cukup bersejarah dalam agama Islam.***

Editor: Salsabiela Meilawati

Sumber: Middle East Eye


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah