Bayi 2 Bulan Tewas Akibat Badai Tornado di Kentucky, Orangtuanya Ungkap Pesan Haru Ini

- 14 Desember 2021, 19:43 WIB
Bayi 2 Bulan Tewas Akibat Badai Tornado di Kentucky, Orangtuanya Ungkap Pesan Haru Ini
Bayi 2 Bulan Tewas Akibat Badai Tornado di Kentucky, Orangtuanya Ungkap Pesan Haru Ini /Facebook/Douglas N Jackie Koon

ZONABANTEN.com – Seorang bayi perempuan berusia 2 bulan meninggal pada hari Minggu kemarin akibat serangan badai tornado di daerah Kentucky, Amerika Serikat.

Badai tornado yang terjadi di hari Minggu, 12 Desember 2021 kemarin, menghancurkan rumah warga, juga menewaskan 74 orang salah satunya bayi berusia 2 bulan.

Bayi perempuan itu bernama Oaklynn Koon, yang merupakan anak dari Douglas dan Jackie. Bayi itu meninggal pada Senin pagi setelah alami luka-luka.

Baca Juga: Duh! Kanye West Inginkan Kim Kardashian Kembali, Tapi Malah Ajak Wanita Ini Tinggal di Rumahnya

Kedua orangtuanya pun memberikan pesan menyentuh lewat sebuah postingan di Facebook.

“Setidaknya aku tahu siapa yang akan mengawasimu di atas sana untukku, Ya Tuhan, ini seperti tidak nyata,” tulis Douglas yang merupakan ayah Oaklynn.

Keluarga Oaklynn Koon, mengonfirmasi kematiannya setelah Gubernur wilayah Kentucky, Andy Bashear, merilis angka kematian resmi akibat badai tornado di negara bagian tersebut.

Setidaknya, 74 orang tewas dan 100 lainnya masih hilang setelah badai tornado melanda wilayah Kentucky, bagian Selatan dari Amerika Serikat.

Baca Juga: Novel Koukyuu no Karasu Akan Mendapatkan Adaptasi Anime, Simak Sinopsisnya!

Sebelumnya, Oaklynn diketahui telah dirawat selama 2 hari di rumah sakit setelah badai tornado menghancurkan halaman rumahnya di Dawson Springs, pada Jumat malam.

Keluarganya mengatakan, bahwa bayi itu sempat mengalami kejang di rumah sakit. Dokter pun mendiagnosa bahwa ia mengalami stroke.

“Kondisinya mengkhawatirkan. Hanya mesin yang dapat membuatnya tetap hidup. Kepalanya pun membengkak sangat parah. Dia tidak bisa beraktivitas,” ujar kedua orangtuanya.

Douglas dan Jackie merasa sangat syok dengan kepergian bayi yang mereka panggil ‘Oakie’ itu.

Baca Juga: Jack Grealish Belum Menemukan Performa Terbaiknya, Pep Guardiola: Ia Akan Segera Mencetak Gol

Oaklynn yang telah diamankan di kursinya, meringkuk ke kamar mandi bersama kedua orangtua dan saudara laki-lakinya setelah badai tornado melanda.

Mereka kemudian terhempas sampai masuk ke rumah tetangga mereka. Oaklynn kemudian dirawat di rumah sakit bersama Dallas, saudara laki-lakinya.

Chris Smiley, seorang walikota Dawson Springs, memperkirakan sekitar 75 persen kota kecil mereka, tersapu oleh badai tornado.

“Ini merupakan hal terburuk yang pernah saya lihat. Semuanya telah hancur,” tutur Chris.

Baca Juga: Pertandingan MU vs Brentford Resmi Ditunda Akibat Wabah Covid

Setidaknya, sebanyak 14 orang tewas dan lebih dari 100 orang masih hilang di daerah Dawson Springs saja. Kentucky merupakah wilayah yang paling parah tersapu badai tornado.

Pihak berwajib masih berusaha mencari dan menghitung jumlah korban yang tewas. Sebanyak seribu rumah telah hancur akibat badai tornado di wilayah Kentucky. ***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: NY Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah