PARAH! Taliban akan Larang Perempuan di Afghanistan Bermain Olahraga

- 9 September 2021, 21:19 WIB
Pemerintahan Afghanistan di bawah rezim Taliban melarang para perempuan di negaranya untuk mengikuti cabang olahraga apapun
Pemerintahan Afghanistan di bawah rezim Taliban melarang para perempuan di negaranya untuk mengikuti cabang olahraga apapun /New York Post

ZONABANTEN.com – Perempuan di Afghanistan termasuk pemain Timnas Kriket di negara tersebut, akan dilarang bermain olahraga di bawah pemerintahan baru Taliban.

Pemerintahan Taliban telah resmi bekerja sejak hari Rabu kemarin, semua kelompok garis keras ditempatkan pada posisi yang eksklusif dan pos-pos utama.

Bahkan dalam pemerintahannya tidak terdapat Perempuan, meskipun sebelumnya telah berjanji untuk membentuk pemerintahan secara inklusif.

Baca Juga: Sinopsis Arang, Ada Kekuatan Supranatural dalam Kasus Pembunuhan di Gudang Garam 

“Saya kira perempuan tidak boleh bermain kriket karena perempuan tidak harus bermain kriket,” ucap Ahmadullah Wasiq selaku wakil kepala komisi budaya Taliban, sebagaimana dlansir The Guardian.

“Dalam kriket, mereka mungkin menghadapi situasi dimana wajah dan tubuh mereka tidak tertutup. Islam tidak mengizinkan wanita untuk dilihat seperti itu. Ini adalah era media, dan akan ada foto dan video, dan kemudian orang-orang menontonnya. Islam dan Pemerintahan Islam [Afghanistan] tidak mengizinkan wanita bermain kriket atau olahraga yang membuat mereka terekspos,” tambah Wasiq.

Larangan bermain olahraga muncul di tengah meningkatnya bukti bahwa sikap Taliban terhadap perempuan hampir tidak berubah sejak mereka terakhir berkuasa.

Walau Taliban mengklaim sebaliknya.***

Editor: Yuliansyah

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah