Wajib Tau, Ini 9 Nama Setan dan Tugasnya

- 26 Agustus 2020, 17:52 WIB
Ilustrasi Setan - Pixabay
Ilustrasi Setan - Pixabay /Istimewa/**/

ZONABANTEN.com – Seperti yang sering kita dengar, setan selalu berusaha menggoda manusia untuk melanggar larangan Allah.

Setan ialah makhluk ciptaan Allah yang menyatakan kekafiran dirinya.

Ia berjanji akan menggoda manusia hingga Hari Kiamat.

Setan dilaknat oleh Allah karena tidak patuh terhadap perintah Allah ketika diminta bersujud sebagai tanda penghormatan kepada Nabi Adam AS. Allah menjelaskan hal itu dalam Alquran:

Baca Juga: PW IPNU Dukung Sinergi Moderasi Beragama dengan Kementerian Agama

"Lalu setan memerdayakan keduanya (Adam dan Hawa) dari Surga sehingga keduanya dikeluarkan dari (segala kenikmatan) ketika keduanya di sana (surga). Dan Kami berfirman, Turunlah kamu! Sebagian kamu menjadi musuh bagi yang lain. Dan bagi kamu ada tempat tinggal dan kesenangan di bumi sampai waktu yang ditentukan." (QS. Al-Baqarah: Ayat 36).

Setelah itu kemudian ia diusir dari surga dan menyatakan perang dengan manusia. Dalam Alquran telah dijelaskan bagaimana tipu daya setan dalam menjerumuskan manusia.

Iblis berkata: "Karena Engkau telah menghukumku tersesat, maka saya benar-benar akan (menghalang-halangi) mereka dari jalan-Mu yang lurus, kemudian saya akan mendatangi mereka dari muka dan dari belakang mereka, dari kanan dan dari kiri mereka. Dan Engkau tidak akan mendapati kebanyakan mereka bersyukur." (QS Al-A'raf: Ayat 16-17).

Itulah ikrar setan yang menyatakan akan terus menggoda manusia sampai hari kiamat agar manusia tersesat dan menemaninya di dalam neraka.

Baca Juga: Lionel Messi Isyaratkan Ingin Hengkang Dari Barcelona

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Mantra Sukabumi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x