Drama Korea Maksimal 12 Episode Jadi Tren di Tahun 2022, Mengapa?

- 26 Maret 2022, 09:32 WIB
Ilustrasi Nonton Drakor
Ilustrasi Nonton Drakor /Freepik

ZONABANTEN.com – Akhir-akhir ini, banyak drama Korea yang hanya menyuguhkan maksimal 12 episode.

Belakangan, drama Korea berjudul ‘A Business Proposal’ yang dibintangi oleh aktris Kim Se Jeong dan aktor Ahn Hyo Seop telah mendapatkan popularitas sejak penayangan pertamanya.

Dilansir dari Allkpop, drama Korea tersebut telah mendapatkan rating nasional sebanyak 4,9 persen dan kemudian meningkat menjadi 10 persen.

Namun, banyak para penggemar yang tidak menyangka bahwa episode dari drama Korea tersebut hanya tersisa empat episode lagi.

Baca Juga: Mengenal Daiki Fukazawa, Bek Kiri Saingan Pratama Arhan di Tokyo Verdy, Siapa Jadi Pilihan Pelatih Pekan Ini? 

Drama Korea ‘A Business Proposal’ memang telah direncanakan hanya terdiri dari 12 episode. Tidak seperti drama-drama Korea lainnya yang memiliki jumlah episode lebih banyak.

Lalu, mengapa episode drama Korea akhir-akhir ini sangat pendek? Mengapa hanya terdiri dari 8 episode hingga 12 episode?

Drama Korea biasanya memang terdiri dari 16 hingga 24 episode bahkan ada pula yang lebih dari itu.

Penayangan drama Korea sebanyak dua kali seminggu selama 8 hingga 12 minggu pun sudah menjadi hal yang biasa.

Halaman:

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: Allkpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x