Kenali Karakter dari 4 Tipe Introvert Berikut, Kamu Salah Satunya?

- 15 Februari 2022, 20:37 WIB
Caption dan sumber foto: 4 tipe introvert dan karakternya/Ilustrasi dari Alexandru Zdrobău/Unsplash ( https://unsplash.com/photos/4bmtMXGuVqo)
Caption dan sumber foto: 4 tipe introvert dan karakternya/Ilustrasi dari Alexandru Zdrobău/Unsplash ( https://unsplash.com/photos/4bmtMXGuVqo) /

ZONABANTEN.com - Introvert adalah keprbadian di mana ia butuh waktu menyendiri untuk mengisi energinya kembali.

Sifat introvert cenderung tertutup dan pendiam. Mereka lebih fokus kepada perasaan atau pikiran yang berasal dari diri sendiri.

Introvert juga tipe kepribadian yang bertolak belakang dengan extrovert, akan tetapi sebenernya setiap seseorang memiliki sipat introvert.

Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut ada 4 tipe introvert yang dapat diketahui berdasarkan karakternya:

1. Anxious Introvert

Tipe ini gampang gelisah, merasa tidak percaya diri dalam bergaul, suka menghindari keramaian.

Parahnya, mereka sebisa mungkin menghindari percakapan karena terlalu malu dengan orang baru.

Baca Juga: 17 Momen Bersejarah dari YouTube, Mulai dari Awal Berdiri hingga Sekarang

2. Thinking Introvert

Tipe yang kedua ini lebih sering berimajinasi dan tenggelam dalam pikirannya sendiri, mungkin saja bisa mengarah ke overthinking.

Walaupun masih suka berkomunikasi dengan orang lain, thinking introvert bisa menghabiskan waktu yang lama untuk memuaskan pikirannya.

3.  Social Introvert

Introvert tidak selamanya susah bergaul. Buktinya ada tipe social introvert.

Bedanya mereka dengan orang-orang extrovert adalah, mereka lebih senang bersosialisasi dengan kelompok yang kecil.

4. Restrained Introvert

Introvert tipe ini biasanya sangat lambat dalam mengambil keputusan karena membutuhkan banyak pertimbangan.

Bagi mereka, tidak apa perlahan-lahan, yang penting apa yang mereka mau dapat tergapai.

Lebih buruk lagi ketika seseorang memiliki introvert yang sangat melekat di dirinya. Ketika ia memiliki kekacauan, hal itu dapat mempengaruhi orang lain karna ia memiliki kemarahan yang besar di kala kekacauannya.

Baca Juga: Update Covid-19 Global: Pasien Positif di Jepang yang Lakukan Isolasi Mandiri Mencapai 500,000

Itu dia 4 tipe introvert beserta karakternya. Mengetahui tipe-tipe introvert tersebut bisa membantumu menghadapi sifat temanmu yang mungkin salah satu di antaranya.

Kamu termasuk yang mana?***

Editor: Bayu Kurniya Sandi

Sumber: Haloyouth


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x