Tidak Hanya Berfungsi sebagai Bumbu Masakan, Berikut 10 Manfaat Jinten Bagi Kesehatan

- 5 Januari 2022, 14:50 WIB
10 Manfaat dari Jinten Bagi Kesehatan
10 Manfaat dari Jinten Bagi Kesehatan /AmatusSamiTahera/pixabay.com

ZONABANTEN.com – Jinten merupakan salah satu bumbu masakan populer yang telah digunakan di berbagai belahan dunia. Jinten biasa ditemukan di Indonesia, China, India, dan Timur Tengah.

Selain digunakan sebagai bumbu masakan, jinten juga biasa digunakan sebagai obat tradisional yang berkhasiat untuk menyembuhkan berbagai macam masalah kesehatan.

Berikut merupakan sepuluh manfaat jinten bagi kesehatan yang dikutip dari healthline.com:

Baca Juga: Pelat Kendaraan Anda Harus Dipasang Cip, Simak Aturan Baru Pemerintah di 2022 ini jika Tidak Mau Kena Tilang

1. Mengandung Antioksidan

Jinten mengandung antioksidan yang dapat mencegah radikal bebas. Kandungan antioksidan pada jinten dapat membantu tubuh menjadi lebih sehat, energik, dan membuat awet muda.

2. Memiliki Sifat Anti-Kanker

Menurut beberapa penelitian, jinten memiliki sifat anti-kanker, terutama kanker usus besar

Selain itu, dari hasil penelitian lain menunjukkan bahwa jinten juga memiliki sifat anti-karisnogen yang juga ditemukan pada tumbuhan lain seperti kemangi.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Helathline


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x