Sayur Asam Tangkil Ala Rumahan yang Murah Meriah

- 1 Desember 2021, 06:33 WIB
Ilustrasi - Sayur Asem
Ilustrasi - Sayur Asem /karawangpost/YouTube/@Asri Saputra

ZONABANTEN.com - Sayur asam tangkil merupakan sayur yang dicampur dengan asam kandis atau asam jawa, jadi rasa sayur tersebut asam.

Sehingga sayur ini disebut sebagai sayur asam.

Berikut resep sayur asam tangkil.

Baca Juga: Jung Hae In dan Jisoo BLACKPINK Nampak GEGANA dalam Poster Terbaru Snowdrop yang Dirilis JTBC

Bahan:
1. Tangkil
2. Daun tangkil
3. Jagung manis
4. Kacang tanah
5. Daun salam
6. Lengkuas
7. Asam jawa/asam kandis
Bumbu halus:

Baca Juga: Jepang Konfirmasi Kasus Pertama Varian Omicron
1. Bawang merah 5 siung
2. Bawang putih 3 siung
3. Cabai merah keriting 7 buah
4. Terasi secukupnya
5. Garam
6. Penyedap rasa
7. Gula merah secukupnya
8. Kemiri
Cara membuat:
1. Haluskan semua bumbu, memarkan lengkuas
2. Panaskan air hingga mendidih

Baca Juga: Makna dari 5 Lambang dalam Pancasila: Bintang, Rantai, Pohon Beringin, Kepala Banteng, Padi dan Kapas
3. Masukkan tangkil, kacang tanah dan jagung bersamaan
4. Setelah setengah matang, masukkan daun tangkil
5. Lalu masukkan bumbu halus dan daun salam
6. Cicip rasa, jika sudah pas matikan api
7. Sayur asam siap dihidangkan.

Selamat mencoba, semoga bermanfaat.***

Editor: Bunga Angeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x