Ini Syarat, Harga dan Fitur Lengkap Microsoft Office 2021 Terbaru Pada Windows 11 yang Rilis 5 Oktober 2021

5 Oktober 2021, 08:47 WIB
Ini Syarat, Harga dan Fitur Lengkap Microsoft Office 2021 Terbaru Pada Windows 11 yang Rilis 5 Oktober 2021 /The Verge

ZONABANTEN.com – Perusahaan multinasional Amerika Serikat Microsoft Corporation baru saja merilis Office 2021 berbarengan dengan Windows 11 pada 5 Oktober 2021.

Perusahaan Microsoft milik Bill Gates ini akan merilis Microsoft Office 2021 dengan harga dan fitur terbaru yang berbeda dengan Microsoft Office 365.

Hal yang membedakan Microsoft Office 2021 dengan Microsoft Office 365 adalah pada cara melakukan pembayarannya. Apabila Microsoft Office 365 membayar dengan cara berlangganan, Microsoft Office 2021 hanya sekali bayar saja.

Baca Juga: Korea Utara Berencana Selesaikan 10.000 Rumah dan Sebuah Gedung Pencakar Langit Tertinggi Kedua di Negaranya

Dua varian yang akan dimiliki oleh Microsoft Office 2021 nantinya adalah Office Home and Business 2021 dan Office Home and Student 2021. Berikut adalah rincian harga yang disediakan oleh Microsoft :

1. Office Home and Business 2021 memiliki harga sebesar 250 dollar AS atau sekitar Rp 3,5 juta, mencakup Home dan Outlook untuk PC dan Mac.

2. Office Home and Student 2021 memiliki harga sebesar 150 dollar AS atau sekitar Rp 2,1 juta (Word, Excel, PowerPoint, OneNote, dan Microsoft Teams untuk PC dan Mac).

Baca Juga: 25+ Link Download Twibbon Hari Guru Sedunia 2021 yang Dapat Kamu Upload di Sosial Media

Untuk berbagai tujuan bisnis juga bisa menggunakan Office Home and Business 2021 pada Microsoft 2021 ini.

Dilansir melalui The Verge, Microsoft mengatakan peluncuran Windows 11 akan bertahap, Windows 10 yang ada dan memenuhi syarat untuk peningkatan Windows 11 akan mulai dapat di update hari ini.

“Kami berharap semua perangkat Windows 10 yang memenuhi syarat akan ditawarkan peningkatan ke Windows 11 pada pertengahan 2022,” kata Microsoft.

Windows 11 akan menyertakan antarmuka pengguna baru, menu Mulai yang didesain ulang. Selain itu Microsoft Store yang dirombak adalah Widget, integrasi Microsoft Teams, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini 5 Oktober 2021: Aries Berambisi Kuat. hingga Pisces Bosan dengan Rutinitasnya

Microsoft Office 2021 akan mempunyai spesifikasi fitur palet warna yang lebih lengkap dan antarmuka yang lebih simple.

Perangkat Surface baru Windows 11 ini akan mulai dikirimkan pada 5 Oktober 2021 bersamaan dengan Windows 11 yang telah diinstal sebelumnya bersama dengan PC dan laptop baru dari Asus, Lenovo, dan HP. Pembuat PC lain seperti Acer, Dell, dan Samsung juga akan segera merilis perangkat Windows 11 baru juga.

Tak hanya itu, Microsoft Office 2021 juga akan mendukung tiga versi terbaru dari MacOS.

Berikut adalah fitur-fitur yang ditingkatkan pada Microsoft Office 2021 pada Windows 11 :

Excel

Fungsi XLOOKUP: menemukan item di tabel atau rentang berdasarkan baris di lembar kerja Excel.

Baca Juga: TERKINI Pertandingan bulu tangkis Mulai Hari Ini Selasa 5 Oktober 2021 dalam PON XX Papua

Susunan dinamis: fungsi baru Excel untuk penyusunan lebih dinamis

Fungsi LET: memungkinkan pengguna menetapkan nama untuk hasil perhitungan

Fungsi XMATCH: mencari item spesifik dalam susunan atau rentang sel dan mengembalikan posisi relatif item

Dukungan format OpenDocument (ODF) 1.3

Tab gambar yang diperbarui

Peningkatan kinerja.

PowerPoint

Perekaman slide show: mencakup perekaman video presenter, perekaman tinta, dan perekaman laser pointer.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 5 Oktober 2021: Dalang Terbunuhnya Pak Hartawan Terungkap

Replay tinta: jika pengguna menggunakan tinta di PowerPoint, pengguna bisa memutar ulang ilustrasi saat sedang digambar.

Atur elemen di side: mmeungkinkan pengguna mengatur ulang elemen untuk mengoptimalkan pembaca

Dukungan format OpenDocument (ODF) 1.3

Tab gambar yang diperbarui

Peningkatan kinerja.

Outlook

Baca Juga: Dinda Hauw Inginkan Jatah Setiap Hari dari Suami, Netizen : Jatah Apa Nih

Terjemahan dan tinta: pengguna bisa membuat anotasi email, menggambar di kanvas untuk mengirim pesan, atau menerjemahkan email ke lebih dari 70 bahasa.

Pencarian instan: ada lebih banyak cara untuk menyaring dan menapis hasil

Peningkatan kinerja.

Word

OpenDocument format (ODF) 1.3

Pembaruan tab gambar

Peningkatan kinerja robot.

Itulah tadi syarat, fitur, dana harga lengkap Microsoft Office 2021 pada Windows 11 yang akan mulai dirilis Selasa, 5 Oktober 2021. Semoga bermanfaat.***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: The Verge

Tags

Terkini

Terpopuler