Fakta One Piece: Oda Sensei Bongkar Tujuan Monkey D Garp Mendirikan Pasukan SWORD untuk Menggulingkan Gorosei?

- 7 April 2023, 11:01 WIB
akta One Piece: Terungkap! Ternyata Monkey D Garp adalah sosok yang mendirikan Pasukan SWORD
akta One Piece: Terungkap! Ternyata Monkey D Garp adalah sosok yang mendirikan Pasukan SWORD /Kakkoi Nime/YouTube

Namun, terungkap dalam One Piee 1080 bahwa ternyata Pasukan SWORD tidak diakui secara legal oleh Pemerintah Dunia dan markas Angkatan Laut pusat.

Hal tersebut diperjelas di One Piece 1080, saat Kapten Coby mengatakan kepada Kurohige bahwa menjadikannya ‘alat negosiasi’ kepada Pemerintah Dunia dan Angkatan Laut adalah sebuah kesia-siaan belaka.

Seperti yang fans One Piece ketahui, dalam chapter 1080 terungkap bahwa tujuan Kurohige menangkap Kapten Coby adalah untuk menjadikannya ‘alat negosiasi’ kepada Pemerintah Dunia dan Angkatan Laut supaya mengabulkan permintaannya.

Kurohige ingin Pemerintah Dunia dan Angkatan Laut mengakui Pulau Hachinosu sebagai negara mandiri layaknya Dresrossa ataupun Wano, dimana rajanya adalah ia sendiri.

Selain itu, satu lagi tujuan SWORD didirikan adalah untuk memata-matai kelompok Bajak Laut yang dianggap pergerakannya dapat menyengsarakan masyarakat.

Hal itu sudah diperlihatkan saat identitas X Drake sebagai bagian Pasukan SWORD terbongkar, padahal saat itu dia sudah menjabat sebagai salah satu headliners kelompok Bajak Laut Beast.

Well, itulah 2 tujuan Pasukan SWORD didirikan.***

Halaman:

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: YouTube Kakkoi Nime Redon Instagram @faktaonepiece


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x