Daftar Idol K-Pop yang Berulang Tahun Tanggal 1-7 April 2023, Ada Mingyu SEVENTEEN dan Haruto TREASURE

- 3 April 2023, 12:24 WIB
Daftar idol K-Pop yang berulang tahun tangal 1-7 April 2023
Daftar idol K-Pop yang berulang tahun tangal 1-7 April 2023 /Instagram dan Twitter

ZONABANTEN.com - Berikut daftar idol K-Pop yang berulang tahun tanggal 1-7 April 2023, ada Mingyu SEVENTEEN dan Haruto Treasure.

Sejumlah idola K-Pop akan menginjak usia baru di bulan April 2023, baik boyband, girlband, maupun soloist.

Para penggemar juga ikut mengingat dan merayakan ulang tahun sang idola dengan mengunggah ucapan selamat ulang tahun di media sosial hingga memasuki trending.

Ada pula yang menyumbang untuk proyek amal seperti pembangunan sekolah dan pelestarian alam, serta memasang iklan ulang tahun di fasilitas umum.

Melansir dari Kprofiles.com, berikut daftar idol K-Pop yang berulang tahun pada 1-7 April 2023:

Daftar Nama Idol K-Pop Berulang Tahun Tanggal 1 April 2023

Baca Juga: Ada Lisa BLACKPINK dan Suga BTS, Ini 40+ Idola K-Pop yang Ulang Tahun pada Bulan Maret

Mengawali bulan April, terdapat beberapa idol K-Pop yang berulang tahun di tanggal 1 April 2023, antara lain Hika dari MOA (1988), Donglim dari DMTN (1990), Jiahn dari IN2IT (1992), Youngdoo dari Unit Black (1992), SeA dari Pocket Girls (1993), Jiwon dari GOOD DAY (1999), Jeewon dari Cignature (1999), Minji dari K-Tigers Zero (1999), Juhyun dari Bling Bling (2000), Woobin dari LUMINOUS (2000), dan Idam dari FAINIT (2003).

Daftar Nama Idol K-Pop Berulang Tahun Tanggal 2 April 2023

Idol K-Pop yang berulang tahun di tanggal 2 April 2023, yaitu Ellin dari Crayon Pop (1990), Jaehyung dari A-JAX (1990), Jungbin dari Tahiti (1990), Soya seorang Soloist (1990), Jiyeon dari Piggy Girls (1991), Hyeji dari 4TEN (1992), Minhee dari Bambino (1992), Woodie Gochild seorang Soloist (1996), dan Jungwoo dari BVNDIT (1999).

Daftar Nama Idol K-Pop Berulang Tahun Tanggal 3 April 2023

Idol K-Pop yang berulang tahun di tanggal 3 April 2023, antara lain Jungmin dari SS501 (1987), Baek Seung Heon seorang Soloist (1991), BK dari AFOS (1991), Hyemi dari 9Muses (1991), King dari LC9 (1993), Doha dari MustB (1995), Hana dari Pritz (1995), Seokjin dari N.CUS (1996), Sungsub dari N.CUS (1997), Seonghwa dari ATEEZ (1998), Jo Ara dari Floria (2001), Hankook dari TRENDZ (2002), Woojin dari TheEastLight (2003).

Daftar Nama Idol K-Pop Berulang Tahun Tanggal 4 April 2023

Idol K-Pop yang berulang tahun di tanggal 4 April 2023, yaitu Eunhyuk dari Super Junior (1986), Haezn dari APRIL KISS (1988), Miso dari Tahiti (1991), Riwon dari LPG (1991), Yunji dari Playback (1992), Sally dari Unicorn (1995), Jiho dari Oh My Girl (1997), Woonsub dari Platinum (1997). Cyan dari bugAboo (2001).

Baca Juga: Mulai dari Lisa BLACKPINK Hingga Yeo One PENTAGON, Ini 6 Artis K-Pop yang Ulang Tahun Hari Ini

Daftar Nama Idol K-Pop Berulang Tahun Tanggal 5 April 2023

Berikut idol K-Pop yang berulang tahun di tanggal 5 April 2023: Sohyang seorang Soloist (1978), Jaewon dari HOT (1980), Yumi dari LPG (1983), Flowsik seorang Soloist (1985), Jiwon dari SPICA, T-ARA and UNI.T saat ini menjadi Soloist (1988), Yerim dari Littles (1998), Subin dari VICTON (1999), Euiwoong dari Yuehua Project (2001), LEW dari TEMPEST (2001), Woono dari YOUNITE (2003), Ryu Junmin dari ATBO (2003), Haruto dari Treasure (2004).

Daftar Nama Idol K-Pop Berulang Tahun Tanggal 6 April 2023

Idol K-Pop yang berulang tahun di tanggal 6 April 2023, yaitu Hitchhiker seorang Soloist (1971), Myunghoon dari NRG (1978), Dayoung dari S The One dan ZZBest  (1991), Sujin dari NEP (1991), Chanmi dari F-ve Dolls (1992), Ken dari VIXX (1992), Yuna dari Brave Girls (1993), Chloe dari AS1 (1994), Seongri dari Rainz (1994), Hoseong dari A.FACT (1995), Minho dari Fallanc (1995), Sangho dari INX (1995), Zion dari GP Basic (1996), Mingyu dari Seventeen (1997), Junji dari OnlyOneOf (1998), Seunghwan dari AIMERS (2002).

Daftar Nama Idol K-Pop Berulang Tahun Tanggal 7 April 2023

Lahir di akhir minggu pertama bulan April, Berikut idol K-Pop yang berulang tahun di tanggal 7 April 2023: Siwon dari Super Junior (1986), Kady dari GeeGu (1995), Doyool dari 14U (1997), Daon dari TO.1 (1998), Alek dari BECZ (1999), Arie dari MIXX (2000), Yejin dari Azer-Blossom (2000), Jaehyun dari F.ABLE (2002), Woojin dari TEEN TEEN dan GHOST9 (2003), Hina dari LIGHTSUM (2003), Sumin dari xikers (2004), Jiyoung dari PRITTI-G (2007).***

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: KProfiles


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x