Ada NewJeans, BTS, dan BLACKPINK, Ini 30 Peringkat Teratas Brand Reputasi Idol Group Maret 2023

- 26 Maret 2023, 08:30 WIB
Berikut 30 peringkat teratas brand reputasi idol group Maret 2023
Berikut 30 peringkat teratas brand reputasi idol group Maret 2023 /Soompi

ZONABANTEN.com - Berikut 30 peringkat teratas brand reputasi idol group Maret 2023, di antaranya NewJeans, BTS, dan BLACKPINK. The Korea Corporate Reputation Research Institute atau Institut Penelitian Bisnis Korea telah mengungkapkan 30 peringkat brand reputasi bulan ini untuk semua idol group.

Pemeringkatan yang dibuat oleh Institut Penelitian Bisnis Korea ini ditentukan berdasarkan hasil liputan media dari berbagai merek idol group yang ada, partisipasi konsumen, indeks media, indeks komunikasi, dan indeks komunitas.

Data ini diambil berdasarkan data yang telah dikumpulkan sejak 23 Februari sampai 23 Maret 2023.

Pengambilan data yang dibuat ini tentunya sangat berpengaruh terhadap konsumsi untuk para merek idol group.

Brand reputasi merek idol group dapat mengukur hubungan dengan konsumen untuk masing-masing merek idol group, evaluasi positif dan negatif, minat media, dan minat konsumen serta volume komunikasi.

Reputasi untuk peringkat masing-masing brand idol group ini dianalisis untuk para idol girl group dan boy group dengan peminat terbanyak menggunakan algoritma reputasi data besar.

Baca Juga: Peringkat Brand Reputasi Idola K-Pop Pria Individu untuk Maret 2023, V BTS Nomor Satu!

Di posisi pertama masih ada NewJeans yang mempertahankan posisinya pada puncak daftar merek bulan ini, dengan jumlah indeks reputasi merek mencapai 7.149.194.

Dengan jumlah ini, frasa berperingkat tinggi dalam analisis kata kunci grup untuk NewJeans di antaranya, "OMG", "Hype Boy", dan "Ditto".

Sedangkan istilah lainnya yang juga berperingkat tinggi antara lain, "record", "surpass", dan "stan".

Dari hasil analisis positif-negatif pada NewJeans juga mengungkapkan bahwa skor reaksi positif tersebut mencapai 90,43 persen.

Sementara itu, BTS juga masih bertahan di posisi kedua dengan jumlah indeks reputasi merek mencapai 6.858.394 untuk bulan Maret 2023 ini.

Selain itu, BLACKPINK juga mempertahankan posisinya yang tetap stabil di urutan ketiga dalam daftar bulan ini, dengan jumlah indeks reputasi merek mencapai 5.566.366.

Dengan banyaknya jumlah ini, menandai bahwa adanya peningkatan skor pada BLACKPINK sebesar 14,40 persen sejak Januari.

Baca Juga: 30 Peringkat Reputasi Bintang di Korea Terbaru, Ada BLACKPINK, BTS, dan NCT

Sementara itu, SEVENTEEN naik ke posisi keempat untuk bulan Maret 2023 ini dengan jumlah indeks reputasi merek mencapai  3.324.189.

Banyaknya jumlah indeks reputasi merek ini menandai bahwa kenaikan skor mereka sebesar 1,78 persen sejak Januari.

Terakhir, ada IVE yang melengkapi posisi lima besar untuk bulan ini dengan jumlah indeks reputasi merek sebesar 2.744.987.

Selain itu, berikut ini 30 peringkat teratas lainnya untuk bulan Maret 2023:

1. NewJeans

2. BTS

3. BLACKPINK

Baca Juga: Ini Dia Deretan Anggota Girl Group yang Duduki Peringkat Reputasi Brand di Bulan Maret

4. SEVENTEEN

5. IVE

6. NCT

7. H1-KEY

8. LE SSERAFIM

9. TWICE

10. (G)I-DLE

Baca Juga: Peringkat Brand Reputasi Idola K-Pop Pria Individu untuk Maret 2023, V BTS Nomor Satu!

11. Teen Top

12. EXO

13. THE BOYZ

14. Girls’ Generation

15. STAYC

16. Stray Kids

17. WJSN

Baca Juga: Peringkat Reputasi Iklan Idol Korea untuk Januari 2023, BTS Peringkat Berapa?

18. Red Velvet

19. aespa

20. SHINee

21. MONSTA X

22. BIGBANG

23. BTOB

24. TXT

Baca Juga: Peringkat Reputasi Penyanyi K-Pop Bulan Januari 2023, BTS Peringkat Berapa?

25. ASTRO

26. Oh My Girl

27. NMIXX

28. INFINITE

29. Shinhwa

30. PENTAGON

Itulah 30 peringkat brand reputasi idol group teratas terbaru Maret 2023.***

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x