Sejarah Islam: 26 Maret 1169 Salahuddin Al-Ayyubi Jadi Emir Mesir, Cikal Bakal Kembalinya Yerusalem

- 26 Maret 2023, 09:00 WIB
Potret lukisan Salahuddin Al-Ayyubi oleh Gustave Dore
Potret lukisan Salahuddin Al-Ayyubi oleh Gustave Dore /Public Domain

ZONABANTEN.com - Tepat 854 tahun yang lalu, tokoh kenamaan Islam, Salahuddin Al-Ayyubi diangkat menjadi Emir di Mesir.

Salahuddin Al-Ayyubi sendiri adalah tokoh Islam yang penting dan populer, karena upayanya dalam perebutan kembali Yerusalem dari tangan Tentara Salib..

Salahuddin Al-Ayyubi menjadi emir di Mesir setelah ditunjuk untuk menggantikan pamannya yang telah meninggal, Asad al-Din Shirkuh.

Baca Juga: Daftar Lokasi Vaksinasi Booster Gratis di Stasiun Kereta Api, Jadi Syarat untuk Mudik

Salahuddin sendiri sebenarnya tidak berasal dari Mesir. Ia adalah tokoh Islam yang lahir sekitar tahun 1137 di Tikrit, Irak..

Ayahnya dan pamannya adalah militer kenamaan dari Dinasti Zankiyah, yang kemudian mempengaruhi dirinya selama karirnya di militer.

Awal mula Salahuddin menjadi emir di Mesir, tak terlepas dari keberhasilan pamannya dalam merebut negeri itu dari Dinasti Fatimiyah, pada tahun 1169.

Baca Juga: Tak Perlu Khawatir Efek Kemoterapi akan Menyiksa, Berikut Cara Penanganannya

Pamannya meninggal tak lebih dari setahun setelah penaklukan itu, yang mana menjadikan Salahuddin sebagai satu-satunya pemimpin potensial di sana.

Halaman:

Editor: Christian Willy Kalumata

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x