Baru Comeback, BLACKPINK Diduga akan Bubar karena 3 Alasan Ini, BORN PINK Jadi Album Terakhir?

- 17 September 2022, 19:24 WIB
Baru comeback, BLACKPINK justru diduga akan bubar karena tiga alasan ini.
Baru comeback, BLACKPINK justru diduga akan bubar karena tiga alasan ini. /Twitter @BLACKPINK

ZONABANTEN.com – BLACKPINK resmi comeback pada tanggal 16 September 2022 dengan merilis album baru yang berjudul ‘BORN PINK’.

BLACKPINK menuai kesuksesan yang begitu besar di comeback mereka kali ini. ‘BORN PINK’ berhasil terjual hingga lebih dari satu juta eksemplar di Hanteo hanya dalam waktu sehari.

Hal ini menjadikan mereka sebagai girl group K-Pop pertama yang berhasil meraih pencapaian tersebut.

Sementara itu, dua lagu dari album ‘BORN PINK’ yaitu ‘Pink Venom’ dan ‘Shut Down’ berhasil melesat ke puncak berbagai tangga lagu domestik dan internasional.

Lisa dan kawan-kawan memecahkan banyak rekor dengan dua lagu tersebut dan nama mereka pun semakin besar.

Baca Juga: BLACKPINK Rilis Lagu ‘Shut Down’, Ternyata Begini Pendapat Warganet Korsel, BLINK Setuju?

Namun, saat girl group asuhan YG Entertainment ini sedang berada di puncak kejayaannya, beberapa penggemar mereka justru khawatir jika ‘BORN PINK’ menjadi album terakhir BLACKPINK.

Pada tanggal 17 September 2022, sebuah media Korea Selatan merilis empat alasan mengapa beberapa BLINK berpikir demikian.

Pertama, BLACKPINK yang memulai debutnya pada tahun 2016 akan memasuki masa pertimbangan perpanjangan kontrak kerja dengan YG Entertainment pada tahun 2023.

Umumnya, kontrak kerja para grup K-Pop dengan agensi yang menaungi mereka berlaku selama tujuh tahun. Setelah itu, mereka dapat memilih apakah ingin tetap bertahan atau pergi.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: kpopstarz


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x