Viral Non Binary, Sederet Seleb Internasional ini Ngaku Bergender Netral  

- 22 Agustus 2022, 19:40 WIB
Gerard Way, salah satu selebriti internasional yang mengaku Non Binary
Gerard Way, salah satu selebriti internasional yang mengaku Non Binary /Instagram @mcr_

 

ZONABANTEN.com - Istilah Non Binary belakangan menjadi perbincangan, setelah viralnya video pengusiran seorang mahasiswa baru yang mengaku berjenis kelamin netral.

Video tersebut memperlihatkan perdebatan sengit antara Maba dan dua orang dosen, mengenai status jenis kelamin mahasiswa tersebut.

Maba yang diketahui berkuliah di Universitas Hasanuddin, Sulawesi Selatan tersebut, mengaku sebagai seorang Non Binary yang mana kemudian diperdebatkan oleh kedua dosen.

Baca Juga: Polisi Ungkap Kasus Judi Togel Hongkong di Serang, Banten

Jawabannya ini diperdebatkan lantaran kedua dosen merasa identitas Non Binary tidak diakui secara sah oleh hukum.

Perdebatan kemudian berakhir setelah Maba tersebut diusir, lantaran bersikeras untuk tidak mengubah jawabannya.

Non Binary sendiri merupakan istilah gender yang merujuk pada kelompok orang yang merasa netral dalam hal jenis kelamin, yaitu sebagai pria sekaligus wanita, atau bukan pria sekaligus wanita.

Di luar negara Indonesia, istilah Non Binary sendiri rupanya telah menjadi istilah yang umum, terutama di negara-negara yang mengakui LGBT.

Beberapa selebriti internasional bahkan telah mengakui secara terbuka bahwa dirinya merupakan seorang Non Binary.

Dilansir dari newidea.com, berikut ini adalah beberapa selebriti internasional yang mengaku berjenis kelamin netral:

 Baca Juga: Simak Prakiraan Cuaca Bandung Raya, 23 Agustus 2022 

Elliot Page

Elliot Page
Elliot Page Instagram @elliotpage

Elliot Page yang sebelumnya dikenal sebagai seorang selebriti wanita, kini telah mengaku sebagai seorang Non Binary.

Bintang film Tallulah ini kini lebih nyaman dipanggil sebagai “He” atau “They”, sejak pengakuan pada tahun 2020.

 

G-Flip

G-Flip
G-Flip Instagram @gflip

Musisi Australia, G-Flip juga telah mengumumkan dirinya sebagai seorang Non Binary, melalui postingan Instagram yang berani.

Dalam postingannya itu ia mengatakan bahwa dirinya kini lebih suka dipanggil dengan panggilan “They/Them”.

Melihat apa artinya menjadi Non Biner membuat saya menyadari bahwa itulah saya sepanjang hidup saya. Akan menggunakan kata ganti They/Them sekarang juga.” kata G-Flip dalam postingannya.

 Baca Juga: Tes Psikologi: Apakah Tindakanmu Lebih Dikendalikan oleh Pikiran atau Hati? Ikuti Tes ini dan Cari Tahu

Sam Smith

Sam Smith
Sam Smith Instagram @samsmith

Sam Smith mungkin telah menjadi salah satu selebriti paling awal yang mengumumkan bahwa dirinya adalah seorang Non Binary.

Pemilik tembang Stay With Me ini bahkan mengaku bahwa dirinya telah mengalami peperangan panjang mengenai gendernya itu, hingga memutuskan untuk menerima dirinya apa adanya.

 

Gerard Way

Gerard Way
Gerard Way Instagram @mcr_

Vokalis grup band My Chemical Romance yang kerap tampil cadas ini, rupanya tidak sepenuhnya mengakui bahwa dirinya adalah laki-laki.

Dalam postingan Reddit pada tahun 2014, ia mengatakan bahwa dirinya selama ini telah berjuang terhadap gendernya, hingga pada kesimpulan bahwa dirinya memiliki proporsi yang adil sebagai seorang perempuan.

 

Emma Corrin

Emma Corrin
Emma Corrin Instagram @emmalouisecorrin

Emma Corrin rupanya mengenal dirinya sebagai seorang Non Binary, setelah terlibat dalam serial drama The Crown.

Emma mengaku bahwa drama tersebut telah membantunya dalam mengidentifikasikan dirinya sendiri. Ia kini lebih nyaman dipanggil dengan sebutan “She/They”.

***

Editor: Bayu Kurniya Sandi

Sumber: newidea.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah