Viral Non Binary, Sederet Seleb Internasional ini Ngaku Bergender Netral  

- 22 Agustus 2022, 19:40 WIB
Gerard Way, salah satu selebriti internasional yang mengaku Non Binary
Gerard Way, salah satu selebriti internasional yang mengaku Non Binary /Instagram @mcr_

 

ZONABANTEN.com - Istilah Non Binary belakangan menjadi perbincangan, setelah viralnya video pengusiran seorang mahasiswa baru yang mengaku berjenis kelamin netral.

Video tersebut memperlihatkan perdebatan sengit antara Maba dan dua orang dosen, mengenai status jenis kelamin mahasiswa tersebut.

Maba yang diketahui berkuliah di Universitas Hasanuddin, Sulawesi Selatan tersebut, mengaku sebagai seorang Non Binary yang mana kemudian diperdebatkan oleh kedua dosen.

Baca Juga: Polisi Ungkap Kasus Judi Togel Hongkong di Serang, Banten

Jawabannya ini diperdebatkan lantaran kedua dosen merasa identitas Non Binary tidak diakui secara sah oleh hukum.

Perdebatan kemudian berakhir setelah Maba tersebut diusir, lantaran bersikeras untuk tidak mengubah jawabannya.

Non Binary sendiri merupakan istilah gender yang merujuk pada kelompok orang yang merasa netral dalam hal jenis kelamin, yaitu sebagai pria sekaligus wanita, atau bukan pria sekaligus wanita.

Di luar negara Indonesia, istilah Non Binary sendiri rupanya telah menjadi istilah yang umum, terutama di negara-negara yang mengakui LGBT.

Halaman:

Editor: Bayu Kurniya Sandi

Sumber: newidea.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x