Sinopsis Film Fiksi, Kisah Cinta Obsesif Gadis Berkecenderungan Psikopat

- 20 Mei 2022, 14:23 WIB
Sinopsis Film Fiksi (2008)
Sinopsis Film Fiksi (2008) /Instagram @tokyo_intl_film_festival

 

ZONABANTEN.com – Fiksi merupakan sebuah film garapan sutradara, Mouly Surya yang dirilis pada 2008 lalu.

Film tersebut dibintangi oleh sederet aktris dan aktor besar Indonesia, seperti Ladya Cheryl, Donny Alamsyah, Kinaryosih, Inong Ayu, Rina Hasyim, Aty Cancer, Soultan Saladin, dan Egi Fedly.

Dalam film Fiksi, dikisahkan bahwa Alisha (Ladya Cheryl) adalah seorang gadis muda berusia 20 tahun yang tinggal di rumah mewah bersama ayah (Soultan Saladin), asisten rumah tangga (Rina Hasyim), dan supirnya (Egi Fedly).

Baca Juga: Marvel Resmi Keluarkan Trailer Serial She-Hulk: Attorney at Law, Simak Sinopsis dan Jadwal Rilisnya

Ibunya (Inong Ayu) meninggal dalam sebuah insiden saat Alisha masih kecil yang membuatnya mengalami tekanan psikologis.

Walau hidup diliputi kemewahan, nyatanya Alisha merasa kesepian dan terkekang dalam ‘sangkar emasnya’. Dia mengisi waktu dengan bermain cello.

Hingga suatu saat, Alisha jatuh cinta dengan seorang pria bernama Bari (Donny Alamsyah), yang datang menggantikan pekerja di rumahnya untuk membersihkan kolam renang.

Alisha pun mengikuti Bari, yang tinggal di sebuah rumah susun bersama kekasihnya, Renta (Kinaryosih).

Baca Juga: Album SEVENTEEN Face The Sun Capai 2 Juta Pre-Order untuk Pertama Kalinya!

Keesokannya, Alisha berhasil kabur dari rumahnya dan memulai hidup baru dengan tinggal di sebuah kamar rusun di sebelah kamar Bari. Dia memiliki nama samaran sebagai Mia.

Hubungan Alisha dan Bari semakin akrab, terlebih ketika Bari memperkenalkan Alisha tentang para penghuni rumah susun yang memiliki karakter beragam.

Sementara itu, Bari ternyata berambisi menjadi seorang penulis. Dia menulis cerita tentang para penghuni rusun, namun Bari merasa bingung karena tidak dapat menemukan akhir cerita yang tepat.

Cinta Alisha kepada Bari pun tumbuh menjadi obsesi. Alisha berusaha membantu Bari untuk menemukan akhir ceritanya.

Baca Juga: Sinopsis Film 9 Naga, Film Nasional Tentang Pembunuh Bayaran yang Sempat Menuai Kontroversi

Hingga deretan hal tragis menimpa para penghuni rusun yang membuat Bari mencurigai Alisha sebagai orang yang bertanggung jawab atas segala kejadian yang ada.

Selain ditulis oleh Mouly Surya, cerita dalam film bergenre psikologi thriller tersebut juga ditulis oleh sutradara kenamaan Indonesia, Joko Anwar.

Fiksi menghadirkan akting brilian dari Ladya Cheryl sebagai gadis muda yang memiliki kecenderungan psikopat, hingga rela melakukan apapun demi orang yang dicintainya, bahkan jika harus membunuh.

Selain itu, Mouly Surya dan Joko Anwar juga menggambarkan karakter serta berbagai dinamika kehidupan penghuni rumah susun dengan sangat apik, sehingga dapat memainkan emosi penonton.

Pada situs IMDb, film berdurasi 1 jam 30 menit tersebut mendapatkan rating sebesar 7.7/10.***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: IMDb


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x