Promosikan Foundation Terbaru 'Armani Beauty', Jeon Yeo Been Tampil Edgy di Pemotretan W Korea

- 23 Maret 2022, 08:32 WIB
Pemotretan W Korea Bersama Jeon Yeo Been dan Power Fabric +dari Armani Beauty
Pemotretan W Korea Bersama Jeon Yeo Been dan Power Fabric +dari Armani Beauty /Instagram.com/@wkorea

ZONABANTEN.com - Aktris Jeon Yeo Been baru saja melakukan sesi pemotretan dengan majalah W Korea bersama produk foundation atau alas bedak terbaru dari Armani Beauty. 

Dilansir dari laman resmi W Korea, hasil pemotretan serta rincian foundation yang dipromosikan Jeon Yeo Been telah dirilis pada 22 Maret kemarin. 

Dalam pemotretannya, Jeon Yeo Been tampil edgy dan chic sekaligus dengan setelan pakaian berwarna hitam sambil mempromosikan foundation terbaru Armani Beauty yang bernama “Power Fabric +”. 

Seri Power Fabric + adalah formulasi terbaru dari foundation Armani Beauty yang tahan lama dan nyaman digunakan sepanjang hari. 

Dengan teknologi yang canggih, alas bedak terbarunya diklaim mampu menyamarkan pori-pori dan memberikan tampilan cantik pada kulit. 

Tidak hanya itu, klaimnya pun dapat mempertahankan keindahan warna kulit selama 24 jam pemakaian. 

Baca Juga: Oh Jung Se Dikonfirmasi Bermain Film The Spider's House Bersama Song Kang Ho, Jeon Yeo Been, dan Im Soo Jung

Armani Beauty adalah anak perusahaan dari Armani, merek mode mewah asal Milan, Italia. 

Didirikan oleh Giorgio Armani dan Sergio Galeotti pada tahun 1975 silam, Armani berkomitmen memproduksi barang-barang yang tidak hanya mewah, tapi juga bermanfaat bagi pelanggan. 

Hingga saat ini, sudah banyak produk yang diproduksi oleh perusahaan, seperti haute couture, barang-barang siap pakai, kulit, sepatu, jam tangan, perhiasan, aksesoris, kacamata, hingga interior rumah. 

Sedangkan, Armani Beauty telah menjadi pendukung utama di Venice Film Festival sejak 2018 dan menjadi sponsor utama acara tersebut pada tahun 2019. 

Jeon Yeo Been sendiri sudah digandeng menjadi Brand Ambassador dari Armani sejak musim panas tahun 2021 lalu. 

Ia adalah salah satu bintang yang mencuri banyak perhatian penggemar internasional melalui drama hit tvN “Vincenzo” (2021). 

Aktingnya sebagai pengacara bernama Hong Cha Young yang berusaha menguak kebenaran bersama mafia Italia, yaitu Vincenzo Cassano (Song Joong Ki), dinilai sangat luar biasa. 

Baca Juga: Nominasi Blue Dragon Film Awards ke-42 Sudah Diumumkan, Ada Song Joong Ki dan Jeon Yeo Been

Selain itu, wanita lulusan Dongduk Women’s University itu juga pernah tampil di drama “Be Melodramatic” (2019) bersama Han Ji Eun dan Chun Won Hee. 

Terjun di industri hiburan sejak 2015 silam, ia sudah tampil di beberapa film populer Negeri Ginseng, yaitu “After My Death” (2018), “Secret Zoo” (2020), dan “Night in Paradise” (2020). 

Meskipun belum lama berkarier sebagai aktris, kepiawaiannya dalam berakting sudah diakui publik. 

Hal ini terbukti dari penghargaan-penghargaan bergengsi yang dimenangkannya, seperti “Actress of the Year” dalam 2017 Busan International Film Festival, “Best New Actress” saat 2018 Chunsa Film Art Awards, “Best Artist Award - Actress” di 2021 Asia Artist Awards, dan “Popular Star Award” pada 2021 Blue Dragon Film Awards. 

Baca Juga: Jisoo ‘BLACKPINK’ Tampil Anggun dan Elegan Serba Putih untuk Seri Foundation Terbaru ‘Dior Beauty’

Dalam waktu dekat, aktris yang berada di bawah naungan agensi Management MMM tersebut akan kembali menyapa para penggemarnya melalui serial web Netflix “Glitch” bergenre thriller misteri dengan Nana, Lee Dong Hwi, dan Ryu Kyung Soo. 

Nantikan kabar terbaru dari Jeon Yeo Been lainnya!***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: W Korea


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah