Suga BTS Menyumbangkan 100 Juta Won untuk Kebakaran Hutan di Hari Ulang Tahunnya

- 9 Maret 2022, 19:23 WIB
Suga BTS menyumbangkan 100 juta won untuk kebakaran hutan di hari ulang tahunnya/Twitter/@Kpop_Herald
Suga BTS menyumbangkan 100 juta won untuk kebakaran hutan di hari ulang tahunnya/Twitter/@Kpop_Herald /
 
ZONABANTEN.com - Siapa yang tidak mengenal Suga BTS? Selain dikenal sebagai produser yang jenius, dia pun sering berpartisipasi membantu korban yang terdampak bencana melalui donasi .

Di hari ulang tahunnya, Suga berhasil membuat penggemarnya merasa terharu karena dirinya ikut melakukan donasi untuk masyarakat yang terkena dampak kebakaran hutan di Uljin, Gyeongbuk, Samcheok, dan Gangwon.

Diketahui, Suga menyumbangkan 100 juta won atau sekitar Rp1,16 miliar.
 
Baca Juga: Jam Main Real Madrid vs PSG Hari Ini, Laga Panas Super Big Match di Jadwal Liga Champions Pada 10 Maret 2022

Pada 9 Maret, Song Pil Ho, selaku presiden Asosiasi Bantuan Bencana Nasional Jembatan Harapan mengumumkan bahwa Suga BTS telah menyumbangkan 100 juta won untuk membantu memulihkan dan mendukung kerusakan akibat kebakaran hutan.

Menurutnya, Suga memutuskan melakukan donasi untuk berbagi rasa sakit akibat kebakaran hutan pada hari ulang tahunnya (9 Maret), dan berbagi kehangatan hatinya.

"Saya harap itu akan digunakan untuk warga yang menderita kerusakan akibat kebakaran hutan," ucap Suga.
 
Baca Juga: LINK STREAMING Panathinaikos B vs Ergotelis, Menunggu Debut Cyrus Margono di Liga Yunani Malam Ini

Tidak hanya berdonasi kepada korban kebakaran hutan, Suga pun pernah menyumbangkan 100 juta won melalui Jembatan Harapan untuk mengatasi situasi Covid-19 di Daegu pada 2020.
 
Sejak saat itu, para penggemar juga ikut menyumbangkan dana pengembalian konser Seoul yang dibatalkan ke Jembatan Harapan untuk menyebarkan budaya berbagi.

Kim Jung Hee, selaku sekretaris jenderal Jembatan Harapan mengatakan bahwa dirinya akan melakukan yang terbaik untuk mendukung penduduk yang terkena dampak kebakaran hutan.
 
Baca Juga: Malam Ini, Menunggu Debut Cyrus Margono di Liga Yunani, Kiper Muda Panathinaikos yang Ingin Jadi WNI

"Saya akan melakukan yang terbaik untuk mendukung penduduk yang terkena dampak kebakaran hutan dengan kehangatan artis global, Suga dan penggemar berkumpul bersama," ucapnya.***

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: Naver


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x