Moon Se Yoon Dinyatakan Positif COVID-19, ‘2 Days and 1 Night Season 4’ Tetap Lakukan Syuting

- 14 Februari 2022, 23:45 WIB
Moon Se Yoon/ Instagram/ @kbs_fun
Moon Se Yoon/ Instagram/ @kbs_fun /

ZONABANTEN.com – Komedian Moon Se yoon telah di diagnosis dengan COVID-19, setelah alami gejala ringan.

Pada 14 Februari, agensi Moon Se Yoon, FNC Entertainment memberikan pernyataan terkait kondisi dari artisnya tersebut.

“Moon Se Yoon telah menerima hasil tes PCR positif untuk COVID-19. Hari ini (14 Februari), dia menguji dirinya sendiri dengan alat tes mandiri untuk berjaga-jaga setelah mengalami sakit tenggorokan ringan. Ketika kembali positif, dia pergi untuk mendapatkan tes PCR dan hasilnya positif,” jelas FNC Entertainment.

Baca Juga: Jadi Rujukan Isolasi Terpusat Covid-19 dan Tengah Direvitalisasi, TMII Masih Bisa Dikunjungi

Terkait hal tersebut, Moon Se Yoon harus menghentikan semua aktivitasnya dan mendapatkan perawatan.

“Moon Se Yoon telah menyelesaikan dua dosis vaksin COVID-19. Dia telah menghentikan semua pekerjaan dan akan mengikuti karantina mandiri dan persyaratan perawatan sesuai dengan otoritas kesehatan masyarakat. Agensi akan melakukan yang terbaik untuk perawatan dan pemulihannya dengan memprioritaskan kesehatan dan keselamatannya terlebih dahulu,” lanjut FNC Entertainment.

Moon Se Yoon juga muncul di banyak acara TV sebagai anggota tetap, termasuk “2 Days & 1 Night Season 4 KBS,” “Comedy Big League TVN,” dan “Amazing Saturday,” “Tasty Guys iHQ,” dan program NQQ.

Karena kondisi kesehatan Moon Se Yoon, “2 Days & 1 Night Season 4” menyatakan, “Kami akan melakukan syuting seperti biasa tanpa Moon Se Yoon. Namun, kami telah membatalkan rekaman minggu ini meskipun tidak ada kontak dekat dengan para pemain atau staf. Tidak akan ada pengaruh pada jadwal siaran.”

“Tasty Gusy” juga memberikan pernyataannya “Kami telah membatalkan rekaman minggu ini. Kami akan membuat keputusan tentang minggu-minggu mendatang tergantung pada status anggota pemeran.”

Halaman:

Editor: Bayu Kurniya Sandi

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x