Arteria Dahlan Buat Marah Orang Sunda, 'Kang Mus' Preman Pensiun: Ada yang Mau Nyantet Anda!

- 20 Januari 2022, 10:55 WIB
Arteria Dahlan buat marah orang sunda, “Kang Mus” Preman Pensiun turut buka suara  / Instagram @epy_kusnandar_official @sahabatarteriadahlan
Arteria Dahlan buat marah orang sunda, “Kang Mus” Preman Pensiun turut buka suara / Instagram @epy_kusnandar_official @sahabatarteriadahlan /

ZONABANTEN.com - Arteria Dahlan buat marah orang sunda, “Kang Mus” Preman Pensiun: ada yang mau nyantet, akan dibahas pada artikel ini.

Arteria Dahlan kembali buat heboh, setelah anggota DPR fraksi PDIP ini meminta Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) diberhentikan hanya karena berbicara sunda dalam rapat.

Sontak Hal ini membuat Arteria Dahlan menjadi ‘musuh’ orang-orang Sunda ketika video dia viral di berbagai media.

Setelah Kasus itu kian mencuat salah satu publik figur dari tanah sunda yang biasa dikenal dengan sebutan ‘Kang Mus’ akhirnya juga turun tangan menanggapi fenomena ini.

Baca Juga: Luna Maya Lakukan Pembekuan Sel Telur, Mengejutkan! Ini Biaya yang Harus Dikeluarkan

Kang Mus atau yang mempunyai nama asli Epy Kusnandar ikut buka suara di akun Instagramnya.

Dalam unggahan sebuah video di akun instagram pribadi Kang Mus, ia mengkritik atas apa yang telah diperbuat politikus Arteria Dahlan.

"Untuk menghindari perang antar Suku dan bikin malu bangsa Indonesia, tolong cariin guru bahasa Sunda," ujarnya di unggahan video sebagaimana tim ZONABANTEN.com lansir dari Instagram @epy_kusnandar_official pada 20 Januari 2022.

Kang Mus juga sempat mengungkapkan bahwa lebih baik Arteria belajar tentang bahasa Sunda yang baik agar tidak salah persepsi.

Baca Juga: Arteria Dahlan Males Minta Maaf ke Masyarakat Sunda, ‘Kang Mus’ Preman Pensiun Turun Tangan!

"Suruh pak Arteria Dahlan itu les bahasa Sunda dari dasar supaya tidak takut orang ngomong bahasa Sunda," ungkap Kang Mus.

Publik figur yang terkenal karena membintangi serial Preman Pensiun ini kemudian menjelaskan bahwa Arteria Dahlan tidak akan mengerti apabila tidak mempelajari bahasa Sunda.

Padahal menurutnya, saat ini banyak warga Sunda yang memaki-maki Arteria Dahlan dan bahkan sebagian di antaranya sesumbar hendak menyantet politisi PDIP tersebut.

"Ada yang mau nyantet, neluh, mendingan supaya ketakutannya hilang dan menjadi lemah lembut, someah, tidak arogan, udah cari aja guru bahasa Sunda," Jelasnya dengan ekspresi wajah yang geram.

Baca Juga: Jadi BUMN Holding Pangan, PT RNI Buat Gebrakan Ketahanan Pangan

Sampai saat ini permintaan maaf yang keluar dari mulut seorang Arteria Dahlan belum juga terucap.

Padahal semenjak videonya viral yang di media sosial berbagai pihak sudah menyarankan Arteria Dahlan untuk meminta maaf ke orang-orang sunda.

Bahkan tokoh besar seperti .Ridwan Kamil selaku Gubernur Jawa Barat sudah menyuarakan bahwa Arteria Dahlan harus segera meminta maaf kepada masyarakat Sunda.

Namun sampai berita ini ditulis ucapan kata maaf yang ditujukan untuk masyarakat Sunda belum juga terlontar. ***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Instagram @epy_kusnandar_official


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x