Pertama Kali dalam Enam Tahun, Film dan Drama Korea Selatan Kembali Ditayangkan di Bioskop dan Televisi Cina

- 11 Januari 2022, 16:03 WIB
Pertama Kali dalam Enam Tahun, Film dan Drama Korea Selatan Kembali Ditayangkan di Bioskop dan Televisi Cina
Pertama Kali dalam Enam Tahun, Film dan Drama Korea Selatan Kembali Ditayangkan di Bioskop dan Televisi Cina /Kolase/IMDb

ZONABANTEN.com - Film dan seri televisi asal Korea Selatan resmi dirilis di bioskop Cina dan platform streaming lokal untuk pertama kalinya dalam enam tahun.

Penayangan film dan drama tentunya menumbuhkan harapan baru terkait hubungan Korea Selatan dan Cina yang sempat membeku selama bertahun-tahun.

Dilansir dari laman The Korea Times pada 11 Januari, film komedi “Oh! My Gran” (2020) yang diperankan aktris veteran Na Moon Hee telah ditayangkan di bioskop Cina pada Desember 2021 lalu.

Baca Juga: 3 Resep Masakan Simple Ala Sisca Kohl yang Bisa Dicoba

Oh! My Gran menjadi film asli Korea pertama yang dirilis di Cina sejak penayangan film aksi “Assassination” pada tahun 2015 lalu.

Sedangkan pekan lalu, Hunan Broadcasting System Mango TV, platform video online asal Tiongkok telah menyiarkan seri fantasi romantis “Saimdang, Memoir of Colors” (2017).

Saluran TV lokal juga menayangkan versi dubbing dari drama yang menampilkan Lee Young Ae dan Song Seung Heon tersebut.

Ini adalah pertama kalinya dalam sekitar enam tahun seri TV asal Negeri Ginseng disiarkan melalui platform resmi di sana.

“Saimdang, Memoir of Colors” sendiri digarap pada tahun 2016 dan ditayangkan di negara asalnya pada 2017.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x