Dulu di Remehkan, Kini Karir Terus Melejit, BTS Masuk Guinness World Records

- 3 September 2021, 17:06 WIB
Penghargaan Hall Of Fame Guinness World Records Untuk BTS
Penghargaan Hall Of Fame Guinness World Records Untuk BTS /Guinness World Records

ZONABANTEN.com – Pada 2 September 2021, Guinness World Records telah mengumumkan bahwa BTS telah tercatat dalam Hall of Fame di tahun 2022 mendatang.

Guinness World Records telah mencatat bahwa BTS memiliki 23 penghargaan dari Guinness World Records. Penghargaan sebanyak itu mampu menjadi kredit buat boyband ini.

Selain itu, BTS tercatat dengan pendengar musik secara streaming terbanyak di Spotify. Sebagai boyband yang mengawali karirnya dari awal, saat ini BTS tinggal menuai kemenangannya.

Sebanyak empat kali, BTS telah dinobatkan sebagai grup musik yang memiliki jumlah followers Instagramn terbanyak juga interaksi terbanyak di Twitter.  

Baca Juga: Heboh! Song Joong Ki Gabung Jadi Star Ambassador Scarlet Whitening Milik Felicya Angelista

Tak hanya itu, lagu Butter yang diunggah pada tahun 2021 ini telah sukses memecahkan lima rekor.

Bagaimana tidak, di hari pertama lagu Butter di upload telah sukses didengarkan selama 24 jam di Spotify. Juga memperoleh penonton terbanyak, setelah diunggah di Youtube.

Penghargaan Hall of Fame yang dikeluarkan oleh Guinness World Records, telah mencatat nama BTS sebagai pemegang gelar Guinness World Records paling ikonik di dunia.

Prestasinya dari dulu sampai sekarang. Sangat mengejutkan, ketika kembali melihat ke belakang bagaimana perjuangan keras mereka.

Mulai dari diabaikan media, dianggap tidak bertalenta dan diremehkan.

Baca Juga: Kepoin Kegiatan Aktor Drama Korea Hyun Bin yuk!

Grup dengan leader seorang Kim Namjoon ini telah berhasil membuktikan perkataannya.

Suatu saat BTS akan menjadi grup dengan penggemar terbanyak. BTS telah mencapai banyak hal dan mengubah sejarah baru dalam dunia musik.

Kemudian, BTS dikabarkan akan comeback pada bulan Oktober dengan varietas “In The Soop”.

Pada acara tersebut, kegiatan mereka akan dilaksanakan di hutan agar mereka secara langsung berinteraksi dengan alam.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Lamongan Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x