Rekomendasi Menikmati Akhir Pekan Seru dengan Festival Kuliner dan Musik di Jakarta

25 Mei 2024, 11:10 WIB
Poster penampilan spesial Laufey pada International BNI Java Jazz Festival 2024 /@javajazzfest/Instagram

ZONABANTEN.com - Bagi yang ingin menikmati akhir pekan seru di Jakarta dapat memilih berbagai rekomendasi acara menarik, seperti festival kuliner, seni, dan pertunjukan musik, salah satunya adalah Java Jazz 2024. Di antara acara-acara ini, terdapat pilihan yang gratis dan berbayar, sehingga semua lapisan masyarakat memiliki kesempatan untuk menikmati berbagai kegiatan tersebut.

Dengan demikian, baik pengunjung dengan anggaran terbatas maupun mereka yang siap membayar untuk pengalaman lebih eksklusif dapat menemukan hiburan yang sesuai dengan preferensi dan anggaran mereka.

Berikut beberapa rekomendasi acara yang disiarkan melalui media sosial Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta serta berbagai sumber lainnya, seperti:

1. Festival Kuliner Taman Literasi

Berbagai jenis hidangan, mulai dari camilan, makanan berat, hingga minuman, tersedia di festival kuliner yang berlangsung di Plaza Utara Taman Literasi Martha Christina Tiahahu, Jakarta.

Acara ini sudah berlangsung sejak 22 Mei hingga 30 Juni 2024.

Baca Juga: Java Jazz Festival 2022 Digelar, Ini Daftar Musisi Luar dan Indonesia yang Akan Tampil

2. Musikal “Aku, Chairil”

Pertunjukan yang diselenggarakan oleh Teater Keliling ini dijadwalkan berlangsung dua kali pada hari Sabtu, yaitu pukul 15.00 WIB dan 19.00 WIB, di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta Pusat. Acara ini dapat dinikmati secara gratis.

Dalam acara teatrikal musikal ini, Teater Keliling akan mempersembahkan sebuah drama yang mengisahkan kehidupan Chairil Anwar, seorang tokoh yang berjuang untuk menemukan identitasnya dalam ranah seni.

Chairil Anwar telah menulis puisi sejak masa remajanya, namun belum ada satu pun puisi yang berhasil sesuai dengan harapannya.

Namun, hal ini tidak mengurangi tekad dan semangatnya untuk terus berjuang dan mengejar cita-citanya menjadi seorang seniman.

3. Pameran Seni Rupa Butet Kartaredjasa: “Melik Nggendong Lali”

Butet Kartaredjasa, yang dikenal sebagai aktor dan penggiat seni pertunjukan, telah mengajak Asmudjo J. Irianto sebagai kurator pameran yang berjudul "Melik Nggendong Lali" di Amfiteater Gedung A Galeri Nasional Indonesia, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Ada Festival Bonsai Pertama di Tangerang Raya, Pj. Bupati Tangerang Antusias

Melalui pameran yang berlangsung sejak 26 April hingga hari Sabtu ini, Butet Kartaredjasa mengajak pengunjung untuk menggali kedalaman spiritualitas serta melihat realitas sosial-politik melalui karya-karyanya.

4. Waku Waku Festival Vol.3

Bazaar dengan tema Jepang yang ditujukan bagi komunitas dan para penggemar budaya Jepang akan diselenggarakan di Smesco Indonesia, Jakarta, mulai hari ini, Sabtu, 25 Mei hingga 26 Mei 2024, yang dimulai dari pukul 10.00 WIB.

Sejumlah guest star yang meramaikan festival ini antara lain Kohi Sekai, Shojo Complex, Bigmongs, DDM+, Sherry Moe, Anizu Chie, Nath Liu, Roselewis, RAN, Atennya, Gochikara, Arigachuu, VIII Cos, JKT48, Twenty Nine Teens, Ivy, Lemon, Amai Monogatari, Sergie Vergio, Iamzen, Minerva Land, Nekodachi, dan Seira Capella.

5. Bango Less Sugar Fit Festival

Ada berbagai kegiatan menarik yang bisa dilakukan oleh pengunjung dalam acara yang diadakan di Gandaria City yang sudah dimulai sejak Jumat, 24-26 Mei mendatang.

Antara lain, pengunjung dapat memeriksakan gula darah secara gratis dengan tenaga medis di zona edukasi dan konsultasi.

Baca Juga: Musikal Prancis 'Notre Dame de Paris' yang Dibatalkan Karena COVID Akan Tayang di Bioskop Korea

Selain itu, pengunjung juga dapat mengikuti kegiatan untuk mendorong gaya hidup aktif di zona gerak sehat, menikmati beragam hidangan lezat dan sehat di zona makan enak, serta mengikuti rangkaian kelas Pound Fit serta mencoba berbagai resep menu sehat.

6. Java Jazz Festival 2024

Festival jazz edisi ke-19 yang diselenggarakan di JIExpo Kemayoran, Jakarta, yang telah dimulai sejak Jumat, 24 Mei hingga 26 Mei 2024, dengan mengusung tema "Embracing Unity Through Music".

Acara ini akan menampilkan sejumlah penampil terkemuka, termasuk penyanyi-penulis lagu jazz asal Islandia yang meraih Grammy Award tahun 2024, Laufey, serta penabuh drum berbakat dari The Yussef Dayes Experience.

Selain mereka, festival ini juga akan menampilkan aksi pemain terompet legendaris Randy Brecker sebagai tamu spesial bersama Scatter The Atoms That Remain, penyanyi-penulis lagu serba bisa dari Australia, Rai Thistlethwayte, dan grup jazz yang sedang naik daun dari Inggris, Yakul.

Penyelenggara juga memasukkan nama-nama besar seperti Eliane Elias, penyanyi sopran dan pianis Brasil yang telah meraih Grammy Award, 92914 (dibaca: Gu i Gu iL Sa), duo asal Korea Selatan, Jessie Reyez, Joyce Wrice, grup funk Scary Pockets, gitaris Thiago Genthil, serta Leo Amuedo dalam daftar penampil untuk festival ini.

Demikian beberapa rekomendasi menarik yang bisa anda kunjungi untuk menikmati akhir pekan seru dan menyenangkan di kota Jakarta.***

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler