Hati-Hati, Pemkot Serang Bakal Bentuk Satgas Pengawas Netralitas ASN Jelang Pilkada 2024

- 24 Mei 2024, 14:48 WIB
Pemkot Serang akan membentuk satgas pengawas netralitas ASN menjelang Pilkada 2024
Pemkot Serang akan membentuk satgas pengawas netralitas ASN menjelang Pilkada 2024 /Sekretariat Kabinet Republik Indonesia

“Dibentuk satgas pembinaan netralitas ASN ini juga untuk menjamin proses pilkada berlangsung dengan baik di daerah ini,” tuturnya.

Sementara itu, seorang ASN Kota Serang yang bernama Wahyu Nurjamil mengaku hendak mengikuti Pilkada 2024. Sejak beberapa waktu lalu, dia telah mengikuti penjaringan calon kepala daerah di sejumlah partai politik (parpol), salah satunya Nasional Demokrat (NasDem).

Wahyu mengaku siap mundur dari instansi ASN jika dirinya dicalonkan dalam Pilkada 2024. Saat ini Wahyu masih menjabat sebagai Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (DiskopUKMPerindag) Kota Serang.

“Ketika saya meniatkan untuk mengikuti penjaringan ini, maka saya nyatakan siap keluar. Ini bentuk keseriusan untuk mewujudkan Kota Serang yang lebih baik,” ucapnya saat menyambangi markas Partai NasDem Kota Serang pada Sabtu, 4 Mei 2024.***

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah