Gerakan Pangan Murah di Kota Tangerang Masih Ada! Dapatkan Beras Berkualitas dengan Harga Miring

- 20 Februari 2024, 11:42 WIB
Warga Kota Tangerang mengantri untuk membeli bahan pangan murah yang disediakan DKP Kota Tangerang
Warga Kota Tangerang mengantri untuk membeli bahan pangan murah yang disediakan DKP Kota Tangerang /Pemkot Tangerang

ZONABANTEN.com – Pasca Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, harga beras di sejumlah daerah di Indonesia merangkak naik bahkan mulai tak terkendali. Hal serupa terjadi di Kota Tangerang dan membuat warga setempat khususnya para ibu rumah tangga (IRT) mengeluh.

Namun, warga Kota Tangerang tak perlu panik atau khawatir berlebihan karena pemerintah daerah (pemda) setempat masih mengadakan Gerakan Pangan Murah (GPM) secara bertahap di tiga belas kecamatan se-Kota Tangerang.

Bulan ini, Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Tangerang menggelar GPM on the Road hingga 28 Februari 2024. Masyarakat Kota Tangerang sebaiknya tak melewatkan kesempatan ini untuk membeli aneka bahan pangan berkualitas terutama beras dengan harga miring.

“Di luaran, saat ini tertinggi di angka Rp14.000 per liter, maka GPM terus jadi buruan masyarakat. GPM Kota Tangerang masih akan berlangsung di enam belas lokasi, jadi ayo manfaatkan. Datang lebih pagi karena komoditi lainnya biasanya ludes terjual dalam waktu 1 jam saja,” kata Kepala DKP Kota Tangerang, Muhdorun.

Baca Juga: Pecel Lele Oma, Tempat Makan di Kota Tangerang yang Lagi Populer, Menunya Bikin Ngiler

Masyarakat Kota Tangerang dapat membeli beras seharga Rp52.000 per 5 kilogram, gula pasir seharga Rp16.000 per kilogram, minyak goreng seharga Rp13.500 per liter, daging sapi seharga Rp95.000 per kilogram, daging ayam seharga Rp28.000 per kilogram, dan aneka frozen food yang harganya mulai dari Rp15.000 saja per bungkus.

Berikut jadwal dan lokasi GPM di tiga belas kecamatan se-Kota Tangerang:

1. Selasa, 20 Februari 2024: Kecamatan Pinang (halaman kantor Camat Pinang), Kecamatan Benda (halaman kantor Lurah Jurumudi Baru), Kecamatan Benda (halaman kantor Lurah Pajang)

2. Kamis, 22 Februari 2024: Kecamatan Ciledug (halaman kantor Lurah Parung Serab, halaman kantor Lurah Sudimara Jaya, Jalan Japos Raya)

3. Jumat, 23 Februari 2024: Kecamatan Cibodas (Lapangan depan Rumah Sakit (RS) Dinda, halaman kantor Lurah Cibodas, lapangan voli Posyandu Mawar)

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: tangerangkota.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x