Jelang Pemilu 2024: Istighosah Doa Bersama untuk Ganjar Jelang Debat

- 7 Januari 2024, 17:42 WIB
Istighosah Doa Bersama untuk Ganjar Jelang Debat Capres
Istighosah Doa Bersama untuk Ganjar Jelang Debat Capres /ZONABANTEN/Rizal Ilmas/

Baca Juga: Program Pos Gizi Berhasil Menurunkan Angka Stunting di Kabupaten Tangerang

"Doa dipanjatkan untuk kebaikan bangsa dan negara Indonesia, agar masyarakat lebih maju dan sejahtera," kata pria yang menjabat sebagai dewan penasehat Tim Pemenangan Daerah (TPD) Banten.

Abah Elang pun menyampaikan, perwakilan alim ulama dan santri dari delapan kabupaten/kota telah bersepakat untuk istiqomah mendukung pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. 

Bahkan, mulai dari sekarang hingga 14 Februari 2024 atau pencoblosan mendatang akan menggelar itighosah rutin di setiap majelis di wilayah  masing-masing. 

Baca Juga: Ribuan Emak-emak Semangat untuk Menangkan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024

"Karena kami sadar, salah satu visi Pak Ganjar menghilangkan korupsi dan yang itu kami sepakati dan kami memohon kepada Allah agar visi misi diberlakukan dan berjalan dengan baik," katanya. 

di tempat yang sama perwakilan ulama dari Kabupaten Lebak, Muhidin menyampaikan komitmen ulama Banten tetap teguh mendukung dan mendokan pasangan nomor urut 3.

"Kami dari wong cilik, kita tidak bergeser se senti pun istiqomah mendoakan Pak Ganjar, apalagi Abuya kharismatik (Muhtadi) mendukung, ini menjadi motovasi kita harus satu nafas dengan Abuya," katanya.***

Halaman:

Editor: Rahman Wahid


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah