Beresiko Tertular , 200 Personil Brimob Polda Banten Jalani Rapid Test

- 20 Mei 2020, 13:19 WIB
200 Brimob Polda Banten jalani Rapid Test untuk deteksi dini karena rentan tertular.
200 Brimob Polda Banten jalani Rapid Test untuk deteksi dini karena rentan tertular. //TRIBRATA NEWS BANTEN

ZONABANTEN.com –  Dalam menghadapi pandemi virus corona Covid-19, di beberapa wilayah di Indonesia sedang diterapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Untuk daerah yang tidak diterapkan PSBB, himbauan untuk tetap menjaga jarak fisik, social distancing dan physical distancing juga digemakan.

Selama masa pandemi virus corona, bagi orang yang tetap bekerja seperti biasa, tentu akan mempunyai resiko tertular lebih besar dibandingkan dengan orang yang tinggal di rumah.

Baca Juga: Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H Anti Mainstream Versi Profesi

Terutama para petugas kesehatan dan petugas keamanan yang harus tetap siaga bertugas sesuai profesinya masing-masing. 

Untuk menyikapi hal tersebut, sebanyak 200 personil kepolisian Satuan Brimob Polda Banten menjalani pemeriksaan Rapid Test yang dilakukan di Mako Brimob Banten,pada hari Selasa (19/05/2020).

Baca Juga: Plesetkan Marga Latuconsina Berikut Ancaman Hukuman Bagi Andre Taulany dan Rina Nose

Komandan Satuan Brimob Polda Banten menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan lantaran personilnya kerap bertugas di lapangan dan menjumpai banyak masyarakat dengan berbagai kondisi,  rentan untuk terpapar covid-19. 

“Ya untuk deteksi dini aja, karena anggota kan sering bertugas di lapangan,” ucap Dwi Yanto Nugroho.

Lanjut Dwi Yanto Nugroho, “Dari 200 personil yang diperiksa oleh tim Kesjas Satbrimobda Banten, Alhamdulillah sampai saat ini hasil pemeriksaan, personel non-reaktif”.

Baca Juga: Pertamina : Stok BBM dan LPG di Sumsel, Jambi, Bengkulu, Bangka Belitung, Lampung Aman !

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Tribrata News Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x