Soal Vaksinasi, Ketua DPRD Tangerang Selatan: Tak Perlu Debat, Ini Ikhtiar Kita

- 18 Januari 2021, 18:34 WIB
Ketua DPRD Kota Tangsel, Abdul Rasyid /Iwan Pose
Ketua DPRD Kota Tangsel, Abdul Rasyid /Iwan Pose /

ZONABANTEN.com - Adanya pernyataan penolakan dari salah seorang Anggota DPR RI soal vaksinasi, Ketua DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Abdul Rasyid mengatakan, hal itu tak perlu menjadi perdebatan di tengah masyarakat.

"Tak perlu debat. Ini (Vaksinasi) ikhtiar kita bersama. Bagaimana kita bisa menyelesaikan permasalah pandemi ini. Jadi, soal adanya penolakan dari Anggota DPR itu, tak perlu menjadi perdebatan. Masyarakat sudah cerdas kok," kata Abdul Rasyid saat dikonfirmasi wartawan, Senin 18 Januari 2021.

Ocil, sapaan akrabnya menuturkan, pihaknya akan mematuhi kebijakan Pemerintah Pusat, dalam hal regulasi vaksinasi kepada masyarakat Kota Tangsel.

Baca Juga: Alami Sembelit dan Gangguan Pencernaan? Atasi dengan Minum Air Hangat, Begini Caranya

"Kita ikuti prosedur dari Pusat. Dari dua lembaga yang memiliki otoritas soal vaksin itu. Yang pertama kan ada Majelis Ulama Indonesia (MUI) soal kehalalannya. Yang kedua ada Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), yang sudah menjelaskan bahwa vaksin itu aman. Itu saja yang jadi acuan kita," tuturnya.

Sebelumnya diberitakan, Pengamat Kebijakan Publik dari Universitas Trisakti Trubus Rahardiansyah menyebut, Pemkot Tangsel perlu membuat regulasi, untuk warganya yang enggan divaksin, sebab penolakan yang dilakukan oleh Anggota Komisi IX DPR RI, Ribka Tjiptaning.

"Jika dibiarkan, pernyataan Ribka Tjiptaning akan menimbulkan efek domino di masyarakat. Itu (pernyataan Ribka Tjiptaning) akan mempengaruhi (masyarakat), yang memunculkan penolakan di konstituen," kata Trubus Rahardiansyah saat dikonfirmasi Zonabanten (Pikiran Rakyat Media Network), Senin 18 Januari 2021.

Baca Juga: Awas! Efek Terlalu Lama Rebahan: Jadi Pelupa hingga Kesehatan Mental Terganggu

Baca Juga: Berhati-hatilah, Telapak Kaki Dingin Terus Menerus Gejala Penyakit Anemia dan Diabetes

Halaman:

Editor: Bunga Angeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x