Piala Dunia U17: Prediksi Maroko vs Iran di 16 Besar, Juara Grup A Hadapi Kejutan Grup Neraka

Tayang: 20 November 2023, 23:11 WIB
Penulis: Rahman Wahid
Editor: Tim Zona Banten
Piala Dunia U17: Prediksi Maroko vs Iran di 16 Besar, Juara Grup A Hadapi Kejutan Grup Neraka
Piala Dunia U17: Prediksi Maroko vs Iran di 16 Besar, Juara Grup A Hadapi Kejutan Grup Neraka /Doc. LOC WCU17/SBN

ZONABANTEN.com – Maroko menghadapi Iran di babak 16 besar Piala Dunia U17 2023 dengan 1 tiket perempat final jadi pertaruhan.

Laga Maroko vs Iran akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa, 21 November 2023.

Maroko lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U17 2023 sebagai juara Grup A dengan 6 poin dari 3 pertandingan.

Baca Juga: Piala Dunia U17: Prediksi Argentina vs Venezuela di 16 Besar, Siapa Hadapi Brasil di Perempat Final?

Maroko membuka kiprahnya di turnamen Piala Dunia U17 dengan mengalahkan Panama 2-0.

Maroko kemudian kalah dari Ekuador di pertandingan kedua dengan skor 2-0.

Pada pertandingan terakhir grup A, Maroko berhasil mengalahkan tuan rumah Indonesia dengan skor 3-1.

Tercatat, Maroko berhasil mengumpulkan 6 poin dari 3 pertandingan dengan memasukkan 5 gol dan kemasukan 3 gol.

Disisi lain, Iran lolos ke babak 16 besar dengan status peringkat ketiga grup C atau grup neraka.

Iran hanya kalah selisih gol dari Inggris dan Brasil di peringkat pertama dan kedua Grup C.

Halaman:

Sumber: FIFA


Tags

Terkini

Trending

Berita Pilgub